BANDARNEGERISEMUONG - Pemerintah Pekon Gunungdoh, Kecamatan Bandar Negeri Semuong, Kabupaten Tanggamus pada tahu ini masih memprioritaskan Dana Desa untuk pembangunan dibidang infrastruktur. Kepala Pekon Gunungdoh Ruslin mengatakan bahwa pada tahun ini ada lima item infrastruktur yang di prioritaskan, yakni infrastruktur jalan, drainase, irigasi, sarana air bersih dan gedung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). \"Lima item tersebut diprioritaskan berdasar hasil musyawarah dengan masyarakat masyarakat setempat. Masyarakat meminta pembangunan tersebut karena sangat dibutuhkan, \" terangnya, Kamis (19/4). Adapun lokasi pembangunannya tersebut kata dia, merata tersebar diseluruh dusun yang ada di Pekon Gunungdoh, yakni dari Dusun I hingga Dusun IV. Pemerataan pembangunan tersebut bertujuan agar tidak ada kecemburuan sosial di kalangan masyarakat. \"Ya, kita lakukan secara merata, supaya masyarakat di setiap dusun juga bisa merasakan manfaat dari pembangunan dana desa,\" ujar Ruslin. Untuk pelaksanaan pembangunannya, masih Ruslin, akan dilakukan setelah turunnya dana desa. \"Nunggu Dana Desa cair baru dikerjakan, karena pengerjaannya tidak boleh menggunakan dana talangan pribadi, takutnya nanti bermasalah,\" ungkapnya. Selain diprioritaskan untuk pembangunan infrastruktur, orang nomor satu di Pekon Gunungdoh ini menambahkan, dana desa juga dimanfaatkan untuk bidang pemberdayaan. \"Ada juga bidang pemberdayaan seperti aparatur pekon, BHP, LPM dan lain sebagainya,\" pungkasnya. Sementara itu, salah seorang warga Basri mengatakan, pembangunan infrastruktur memang sangat dibutuhkan oleh warga Pekon Gunung, karena dipekon setempat masih banyak infrastruktur yang harus dibenahi. \"Salah satunya seperti infrastruktur jalan. Karena jalan lingkungan di pekon kita ini masih banyak yang membutuhkan pembangunan, \" ungkapnya.(uji)
Lagi, Pekon Gunungdoh Prioritaskan Pembangunan Infrastruktur
Jumat 20-04-2018,10:15 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :