SPDN Mangkrak, Dewan Sentil DP

Jumat 04-05-2018,13:12 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

KOTAAGUNG—Mangkraknya solar paket diesel nelayan (SPDN) dikompleks tempat pelelangan ikan (TPI) Kotaagung menjadi perhatian serius DPRD Tanggamus. Dewan menilai jika pembangunan SPDN tersebut mubazir sebab sama sekali tidak mendatangkan manfaat bagi nelayan. “Setelah jadi, SPDN hanya beroperasi sebantar kemudian, vakum sampai sekarang. Ini ada apa. Dana pembangunannya kalau tidak salah dari pusat, sementara kita hanya penempatan lokasi dan pengawasan. Kalau sudah begini artinya kurangnya perencanaan dari pusat,” ujar Farizal. Ia juga meminta organisasi perangkat daerah (OPD) terkait, bisa duduk satu meja untuk membahas kelanjutan dari SPDN.” Harus segera dicari solusinya, sebab keberadaan SPDN ini sangat penting bagi nelayan dalam mendapatkan solar sebagai kebutuhan untuk melaut,” ucap Farizal. Kemudian terkait, talud penahan ombak pelabuhan perikanan pantai (P3) sepanjang 8 meter dan tinggi 1,3 meter yang jebol akibat dihantam ombak besar beberpa waktu lalu, politisi Partai Gerindra itu meminta agar Pemkab Tanggamus melalui dinas perikanan segera menyikapi, dengan menindaklanjutinya kepada pemerintah pusat. Menurut Jagur sapaan akrab Farizal, jika tidak segera diperbaiki maka bisa merusak bangunan SPDN yang ada dibelakang talud tersebut. \"Dulu kan sudah pernah ditinjau oleh dinas dan bupati, seharusnya ini bisa menjadi perhatian khusus, karena jika dibiarkan maka hempasan ombak bisa merusak SPDN dan rumah warga,\"sebut dia. Ia melanjutkan, keruskan tersebut karena tidak kuat menahan hempasan ombak dan seharusnya tidak hanya dipasang talud, akan tetapi juga diberikan bangunan beton pemecah ombak sehingga ketika ombak besar tidak langsung menghantam talud tetapi pemecah ombak.\"Itu karena langsung dipasang talud. Ya wajar, seharusnya tidak begitu,\"terangnya Kalaupun pusat tidak memiliki dana, ia menyarakan untuk menggunakan APBD Tanggamus.\"Dari manapun biayanya tidak jadi masalah, asal bangunan ini dapat diperbaiki ulang. Sebab, jika lama dibiarkan tidak hanya talud yang rusak tetapi bangunan SPDN juga bisa rusak dihantam ombak besar,\"pungkanya.(zep)

Tags :
Kategori :

Terkait