Air Terjun Pagasan. Wisata Unik Yang Ada Di Pringsewu

Rabu 15-11-2023,12:21 WIB
Reporter : Dewi Heryadi
Editor : Zepta Heryadi

Sebab bentuk dinding air terjunnya sangat unik dan lucu 

Batu cadas yang berundak-undak sehingga menyebabkan air terjunnya jatuh bertingkat-tingkat.

Aliran airnya juga tidak terlalu deras kemudian debitnya juga tidak besar. 

Sehingga akan sangat asyik buat main basah-basahan atau mandi di aliran airnya.

Air Terjun Pagasan ini berjarak sekitar 5 kilometer jika dari Bendungan Batu Tegi. 

Sehingga sangat potensial jika di sulap menjadi satu destinasi wisata unggulan di Pringsewu.

Selain pepohonan hutan yang masih rimbun, di sekitar air terjun juga terdapat perkebunan warga sekitar. 

Anda dapat melihat dari dekat pohon-pohon cokelat, pohon sawit, dan persawahan warga.

Sebab aksesnya yang masih belum mumpuni, tentu saja belum banyak wisatawan yang datang kesana.

Dapat dikatakan ini merupakan air terjun tersembunyi milik Pringsewu

Terlebih akses jalan yang ada baru dapat dilalui oleh kendaraan roda dua saja. 

Kendaraan roda empat mobil misalnya belum dapat menjangkau lokasi air terjun.

Tapi bukankah banyak air terjun juga mempunyai masalah yang sama.

Anda dapat berjalan kaki trekking atau naik ojek kebun yang berada di perkampungan.

Menuju air terjun ini anda dapat melihat suasana sehari-hari perkampungan yang masih asri. 

Begitu juga menjelang sampai anda sudah dapat mendengar suara air dari kejauhan.

Kategori :