Bekas Gedung RSUD Pringsewu Dijadikan Tempat Berburu Hantu Dan Bikin Vlog. Segini Pendapatan Mereka

Kamis 16-11-2023,09:17 WIB
Reporter : Dewi Heryadi
Editor : Zepta Heryadi

 

RADARTANGGAMUS.CO.ID-- Meraup pendapatan hingga miliaran rupiah, dari sejumlah gedung telantar yang terdeteksi di sejumlah tempat di Lampung.

Gedung-gedung yang terlantar dan dihuni oleh makhluk tak kasat mata tersebut diketahui milik pemerintah.

Satu di antaranya merupakan bekas gedung Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pringsewu.

Karena menjadi gedung telantar, bekas RSUD Pringsewu kerap dijadikan lokasi membuat Vlog berburu hantu.

Selain bekas RSUD Pringsewu, terdapat gedung yang telantar milik pemerintah lainnya yakni berupa terminal hingga eks bangunan kantor.

Kondisi bangunan yang sudah lapuk tersebut bahkan saat ini terlihat nyaris ambruk.

Tapi, bangunan-bangunan itu sepertinya dibiarkan begitu saja, tidak dihuni apalagi diurus.

Parahnya lagi, Bangunan-bangunan tersebut juga disalahgunakan oleh pemuda setempat.

Ada yang menggunakannya sebagai tempat pacaran dan berbuat tidak senonoh, hingga "rumah" bagi para tunawisma.

Kendati begitu, ada juga warga yang menjadikan lokasi itu sebagai tempat favorit membuat Vlog soal berburu hantu karena dianggap angker.

Ada beberapa Aset berupa gedung yang sudah telantar Di Lampung, yakni  selain bangunan bekas RSUD Pringsewu.

Juga ada bangunan Bekas terminal Kali Cinta yang ada di Lampung Utara, Pasar di Terminal Kemiling Bandar Lampung.

Hingga bekas bangunan kantor DJP Bengkulu-Lampung di Bandar Lampung.

Dimana rata-rata kondisi bangunan terdapat Pintu gerbang terbuka, sejumlah besi pagar sudah copot.

Kategori :