Pasca Kemunculan Harimau, Aktivitas Warga Sedayu Mulai Normal

Selasa 02-01-2024,22:15 WIB
Reporter : Uji Mashudi
Editor : Uji Mashudi

RADARTANGGAMUS.CO.ID - Harimau Sumatera sudah tidak terlihat lagi di Pekon Sedayu, Kecamatan Semaka, Kabupaten Tanggamus, beberapa pekan terakhir.

 

Sebelumnya, Harimau Sumatera masuk ke Pekon Sedayu dan memangsa kambing ternak milik warga pada 11 Desember 2023 lalu.

 

Kepala Pekon Sedayu Sadi Fredianto mengatakan, saat ini warga di Pekon Sedayu sudah beraktivitas seperti biasa, namun tetap waspada.

 

"Aktivitas masyarakat saat ini sudah kembali normal pasca kemunculan Harimau beberapa waktu lalu," kata Sadi.

 

Meski demikian, ia mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dan tidak berangkat ke kebun sendirian.

 

"Masyarakat harus tetap waspada, kalau bisa jangan sendirian ke kebun, untuk mencegah hal yang tidak diinginkan," pintanya.

 

Sementara itu, Kepala SKW III Lampung Balai KSDA Bengkulu Joko Susilo melalui Humas Irhamuddin mengatakan, Konflik Satwa liar jenis Harimau Sumatera yang terjadi di Pekon Sedayu beberapa waktu lalu masuk dalam kategori rendah dan sedang.

 

Ia menjelaskan, resiko rendah adalah jika informasi terdekteksi keberadaan harimau di wilayah pemukiman namun tidak berulang hanya sesekali muncul.

Kategori :