5 Manfaat Daun Ketepeng untuk Kesehatan, Salah Satunya Dapat Mengobati Diabetes

Sabtu 27-01-2024,21:07 WIB
Reporter : Uji Mashudi
Editor : Uji Mashudi

RADARTANGGAMUS.CO.ID - Daun ketepeng memiliki beragam manfaat untuk kesehatan, salah satunya yang terkenal yakni untuk mengobati penyakit kulit.

Daun ketepeng memang sudah cukup familiar bagi masyarakat di Indonesia. Sebab, sejak dulu daun ketepeng jadi bahan alami sebagai obat, bahan makanan, bumbu, kosmetik.

Daun ketepeng memiliki banyak kandungan seperti; tanin, rein aloe-emodina, rein aloe-emodina-diantron, asam krisofanat, alkaloid, saponin, flavonoid dan glikosida antrakinon.

Berikut ini Radartanggamus.co.id rangkum 5 manfaat dari daun ketepeng bagi kesehatan :

1. Menurunkan Diabetes

Daun ketepeng dipercaya dapat menurunkan penyakit diabetes.

Dari hasil penelitian yang dilakukan ilmuwan, daun ketepeng mampu menurunkan kadar gula darah yang bergantung pada dosis 25 hingga 62 persen, dengan efek maksimum terlihat setelah 15 hari pengobatan

2. Mengobati Radang Sendi

Daun ketepeng juga dipercaya mengobati radang sendi. 

Ekstrak daun Terminalia catappa digunakan secara topikal untuk meredakan penyakit Rheumatoid artritis alias radang sendi.

Daun Ketepeng yang diolah menjadi Teh juga diduga dapat menenangkan dan melemaskan sistem saraf.

3. Obat Sariawan

Selain dua hal sebelumnya, daun ketepeng juga bisa digunakan sebagai obat sariawan. Hal ini dikarenakan kandungan flavonoid yang dimiliki daun ketepeng.

Selain itu, manfaat daun ketapang lainnya adalah mengobati peradangan yang terjadi di daerah mukosa mulut, yang biasanya berupa bercak putih kekuningan. 

Biasanya bercak ini memiliki permukaan yang agak cekung, bercak itu bisa berupa bercak tunggal maupun kelompok

Kategori :