Fenomena Ribuan Ikan Naik ke Daratan Pantai Kota Agung, Begini Analisa Dinas Perikanan Tanggamus

Selasa 05-11-2024,22:58 WIB
Reporter : Rio Aldipo
Editor : Rio Aldipo

RADARTANGGAMUS.CO.ID--Terjadi fenomena unik di Pantai Dermaga II Kota Agung Kabupaten Tanggamus,pada Selasa malam 5 November 2024, yaitu ribuan ikan dengan ukuran kecil dan sedang tiba-tiba melompat ke pinggir pantai.

Kemunculan ikan dalam jumlah banyak secara mendadak tersebut mengejutkan warga setempat dan menjadi perbincangan hangat.

Kejadian tak biasa tersebut terekam dalam sebuah video berdurasi 38 detik yang kemudian viral di media sosial (Medsos)

Dalam video yang beredar tersebut terdengar suara seseorang yang terdengar heran dan terkejut melihat ikan-ikan yang naik ke daratan.

BACA JUGA:Mulyadi Irsan Berharap Ada Kampus Pencetak Insinyur di Tanggamus

BACA JUGA:Pemkab Tanggamus Tandatangani MoU dengan DJKN Lampung Bengkulu dan KPLNL Bandar Lampung

“Tuh, ikannya naik ke atas ya Allah, he ikan apa ini ya Allah. Pantai Kota Agung tuh ikannya naik ke atas. Ya Allah semoga berhak selamet, selamet ya Allah,"ujar suara di video tersebut.

Fenomena itu lantas mengundang perhatian warga sekitar, yang datang ke lokasi untuk menyaksikan peristiwa langka ini secara langsung.

Beberapa spekulasi muncul, mulai dari perubahan cuaca ekstrem, pengaruh arus laut hingga adanya pertanda mau adanya musibah.

Yubi, warga setempat, mengatakan peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 20.30 WIB dan tidak berlangsung lama hanya sekitar sekitar 10 menitan dan ikan berjenis Lemuru atau Cekong.

"Cuma naik sebentar, paling sekitar 10  menit, mugkin dikejar ikan besar sehingga ikan minggir,"ujar Yubi.

Sementara Kepala Bidang Tangkap, Dinas Perikanan Kabupaten Tanggamus, Ridwan menjelaskan bahwa fenomena kemunculan ikan dalam jumlah banyak ke permukaan itu lantaran disebabkan beberapa faktor mulai dari perubahan suhu air di pertengahan atau di dasar.

"Bisa jadi karena ada perubahan suhu air di pertengahan atau dasar perairan akibat arus air atau memasuki perubahan musim dari kemarau ke musim hujan,"ujar Ridwan 

Ia juga menepis anggapan bahwa kemunculan ribuan ikan yang naik ke pantai itu merupakan pertanda mau adanya musibah.

"Basanya ada yang tida normal di dalam perairan. Semoga bukan jadi pertanda akan terjadi musibah.Tetap kita tetap waspada kalau berlangsung lama dan menyeluruh,"pungkas Ridwan.

Kategori :