Ribuan Warga Padati Lapangan Ngarip Sambil Bersholawat dan Doakan Saleh Asnawi Jadi Bupati

Minggu 24-11-2024,02:06 WIB
Reporter : Rio Aldipo
Editor : Rio Aldipo

RADARTANGGAMUS.CO.ID--Pasangan calon (Paslon) Bupati dan wakil Bupati Tanggamus nomor urut 2 menggelar kampanye akbar di Lapangan Pekon Ngarip Kecamatan Ulubelu Kabupaten Tanggamus, Sabtu malam 23 November 2024.

Kendati cuaca dingin dan rintik hujan sempat turun, namun hal tersebut tidak menyurutkan antusias ribuan masyarakat Kecamatan Ulubelu dan sekitarnya. Total ada ribuan massa yang memenuhi lapangan Pekon Ngarip.

Kampanye yang digelar oleh Tim Pemenangan Paslon 2 ini menggabungkan Sholawat, pop Jawa hingga penampilan dari Kiki The Potters. Turut hadir Cawabup Tanggamus Agus Suranto, Anggota DPRD Tanggamus dari PAN seperti Bunyamin,Sumiati,Trianto,Reza dan Indra Sunandar. Lalu Sekretaris DPC PKB Tanggamus Zulki Qurniawan.

Wasekjend DPP Partai Amanat Nasional (PAN) yang juga penanggung jawab kegiatan kampanye di Ulubelu, H.Tedi Kurniawan dalam orasi politiknya mengatakan bahwa sholawat yang diadakan tersebut untuk memeriahkan Hari Santri dan juga sekaligus mendoakan Paslon H.Moh.Saleh Asnawi-Agus Suranto menjadi bupati dan wakil bupati Tanggamus di Pilkada 2024.

BACA JUGA:Ratusan Pengemudi Ojek, Dukung Moh.Saleh Asnawi-Agus Suranto Untuk Pimpin Tanggamus

BACA JUGA:Senam Sehat RMD-Jihan dan Saleh-Agus Disambut Antusias Warga

"Kita sholawat bareng sambil mendoakan Saleh Asnawi jadi bupati yang Insya Allah jadi pimpinan kita di Tanggamus,"kata Tedi Kurniawan.

Dilanjutkan Tedi bahwa apabila masyarakat Tanggamus khususnya warga Pekon Ngarip Kecamatan Ulubelu ingin adanya perubahan maka harus memilih Paslon nomor 2 H.Moh.Saleh Asnawi-Agus Suranto.

"Mau perubahan,Insya Allah dengan adanya dukungan masyarakat Ngarip Ulubelu, Tanggamus akan berubah ke arah lebih baik. Jangan lupa tanggal 27 November 2024, untuk gubernur pilih nomor 2 Rahmat Mirzani Djausal-Jihan Nurlela dan untuk Paslon Bupati coblos nomor 2 H.Saleh Asnawi-Agus Suranto,"ujar Tedi.

Sementara, Cabup Tanggamus nomor 2, H.Moh.Saleh Asnawi berjanji apabila dirinya terpilih untuk memimpin Kabupaten Tanggamus selama lima tahun ke depan akan membuat gebrakan seperti perbaikan infrastruktur, kemudahan mendapatkan pupuk dan jaminan kesehatan.

"Jalannya mulus tidak,pertanian bagaimana, cari pupuk susah atau nggak, sekarang," ujar Saleh yang langsung dijawab tidak oleh ribuan warga.

"Insya Allah, dalam dua tahun memimpin Tanggamus, jalan akan mulus, pupuk akan mudah di dapatkan, kita juga datangkan ahli untuk membantu petani, kita kembalikan lagi kejayaan petani seperti era Presiden Soeharto,"imbuh Saleh.

Masih kata Saleh, bahwa niatnya maju di Pilkada Tanggamus semata-mata untuk berjihad agar masyarakat Tanggamus sejahtera

"Yang hadir disini adalah ahli waris Tanggamus Saya siap berjihad untuk Tanggamus, harta saya siap korbankan untuk Tanggamus ini,"pungkas Saleh.

Ribuan masyarakat yang hadir tampak antusias bershalawat bersama Gus Ihsan Latief dan dihibur oleh penampilan Kiki The Potters yang membawakan beberapa lagu hits yang sudah go nasional seperti Aw Aw dan Keterlaluan.

Kategori :