Resmi, Pemerintah Tetapkan 1 Ramadan 1446 H, Jatuh Pada 1 Maret 2025

Jumat 28-02-2025,22:44 WIB
Reporter : Rio Aldipo
Editor : Rio Aldipo

RADARTANGGAMUS.CO.ID--Dalam sidang Isbat yang digelar oleh Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia pada Jumat 28 Februari 2025, Pemerintah resmi menetapkan 1 Ramadan 1446 Hijriyah pada Sabtu 1 Maret 2025.

"Maka pada malam ini diputuskan dalam sidang bahwa 1 Ramadan ditetapkan besok, insyallah tanggal 1 Maret 2025, ya bertepatan 1 Ramadan 1446 Hijriyah," ujar Menag RI Nasarudin Umar di Kemenag.

BACA JUGA:Temui PA, BBHR Ungkap 118 Aduan Isbat Nikah

BACA JUGA:Tingkatkan Kualitas Qori-Qoriah, Kantor Kemenag Tanggamus Adakan Seleksi

Hadir dalam sidang isbat yaitu Wakil Menteri Agama, Dirjen Bimas Islam Abu Rokhmad, Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang, dan Ketua MUI Abdullah Jaidi.

Dalam sidang tersebut, Dirjend Binmas Islam, Abu Rokhmad, mengatakan bahwa terdapat tiga rangkaian yang akan dilakukan, yaitu pemaparan data posisi hilal berdasarkan perhitungan astronomi, verifikasi hasil rukyatul hilal dari berbagai titik pemantauan di Indonesia.

Sebelumnya, Muhammadiyah telah menetapkan puasa Ramadan 1446 Hijriyah/2025 jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. Ketetapan ini tertuang dalam Maklumat PP Muhammadiyah Nomor 1/MLM/I.0/E/2025 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadan, Syawal, dan Zulhijah 1446 Hijriah.

Kategori :