KOTAAGUNG - Gorong-gorong jalan di Pasar Kotaagung sudah empat bulan terakhir dibiarkan berlubang. Kondisi tersebut dikeluhkan warga, pasalnya lubang gorong-gorong yang berada tepat ditengah jalan itu membahayakan pengguna jalan. \"Seharusnya segera diperbaiki, jangan nunggu ada yang celaka baru diperbaiki, \" kata Herman, warga setempat, kemarin. Lantaran tidak kunjung diperbaiki, sebelumnya warga setempat berinisiatif memasang rambu darurat menggunakan tumpukan keranjang yang dipasang tepat diatas lubang. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan akibat jalan berlubang. Namun saat ini rambu darurat tersebut sudah hancur. \"Lubang jalanya cukup besar, jadi kita tumpuk aja keranjangnya, sebagai tanda agar warga tidak melintasi jalan yang berlubang, sekarang keranjangnya sudah hancur,\" ujar Herman. Sementara itu, Lilis salah seorang pembeli di Pasar Kotaagung menuturkan, lubang pada gorong-gorong tersebut sudah ada sejak empat bulan terakhir. \"Udah ada sekitar empat bulan gorong-gorong ini berlubang. Padahal banyak pejabat Pemda yang lalu lalang di jalan pasar ini, masa iya mereka nggak lihat ada jalan yang berlubang. Semestinya mereka juga berinisiatif melaporkannya ke Pemda, \" tuturnya. Warga lainnya, Muslihin menilai dinas terkait seolah tutup mata terhadap sejumlah kerusakan fasilitas umum di Pasar Kotaagung. Bukan hanya gorong-gorong saja, bahkan jalan pasar yang sudah bertahun-tahun rusak belum juga diperbaiki. \"Bukan gorong-gorong saja, tapi Jalan Harapan tembus ke jalan Merdeka juga sudah tiga tahun lebih dibiarkan rusak, dan sampai sekarang belum juga diperbaiki, \" pungkasnya. (uji)
Gorong-gorong Jalan di Pasar Kotaagung Dibiarkan Rusak
Selasa 25-12-2018,12:56 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :