Pemancing Yang Hilang Di Gigi Hiu Ditemukan Dalam Keadaan Tak Bernyawa

Rabu 24-07-2019,19:42 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

KELUMBAYAN-Tim SAR gabungan berhasil menemukan Pendi Magat (33) pemancing yang dilaporkan hilang di Pantai Gigi Hiu Pekon Susuk Kecamatan Kelumbayan, Senin (22/7) sore lalu. Saat ditemukan oleh tim SAR Gabungan pada Rabu sore (24/7) korban yang merupakan warga Pekon Lengkukai Kecamatan Kelumbayan Barat, Tanggamus itu telah meninggal dunia dengan kondisi kulit tubuhnya hampir seluruhnya mengelupas. \"Iya betul, korban sudah ditemukan oleh Tim SAR gabungan dibantu warga setempat sekitar pukul 15.40 WIB. Posisi ditemukannya diantara batu karang selanjutnya di evakuasi ke rumah duka, \"kata Kepala Pos SAR Kotaagung, Deny Mezu melalui pesan WhatsApp, Rabu malam (24/7). Dilanjutkan Deny, bahwa korban Pendi diduga terseret ombak saat memancing diatas batu karang.\" Kemungkinan korban tersapu dan terseret ombak, untuk info detailnya saya juga belum tahu sebab belum mendapat info detail dari anggota dilapangan karena terkendala signal, \"ujar Deny. Ditambahkan Kapolsek Limau AKP Ichwan menungkapkan, jenazah korban ditemukan mengapung diatas permukaan laut sekitar 3 kilometer dari titik awal korban dilaporkan hilang mancing. \"Korban ditemukan sekitar pukul 15.40 Wib, dalam kondisi mengapung diatas permukaan laut,\" ungkap Ichwan mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Hesmu Baroto, Rabu (24/7) malam. Dikatakan Ichwan, setelah evakuasi ke darat, jenazah korban langsung dibawa tim Kesehatan Puskesmas Kecamatan Kelumbayan untuk dilakukan pemeriksaan. \"Korban di periksa oleh pihak medis Puskesmas Kelumbayan yang juga stanby di lokasi,\" ujarnya . Lanjutnya, pihak keluarga korban menolak dilakukan autopsi dan jenazah korban langsung di serahkan kepada pihak keluarga untuk proses pemakaman. \"Malam ini, jenazahnya juga langsung dimakamkan di TPU Pekon Lengkukai Kecamatan Kelumbayan Barat,\" pungkasnya.(ral)

Tags :
Kategori :

Terkait