KOTAAGUNG--Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19, Kabupaten Tanggamus sudah melakukan tracing kepada 104 orang yang kontak erat dengan pasien 04 Juru bicara Gugus tugas percepatan penanganan virus covid 19, Kabupaten Tanggamus, dr. Eka Priyanto di Sekretariat Gugus Tugas, kantor BPDD mengatakan, pemeriksaan spesimen dilakukan kepada 104 orang dengan dua metode yaitu menggunakan Reverse Transcription - Polymerase Chain Reaction (RT-PCR) dan Rapid Diagnostic Test (RDT). \"RDT-PCR dilakukan kepada 54 orang, dan RDT sebanyak 50 orang, dari pemeriksaan ini kasus positif terkonfirmasi sebanyak enam orang,\"kata Eka didampingi Kepala Dinas Kesehatan Taufik Hidayat,Sekretaris Diskominfo Derius Putrawan dan Kabid Rehabilitasi Edi Nugroho, Sabtu (15/8) Ia menjelaskan, RDT dilakukan di rumah dinas bupati Tanggamus sebanyak 10 orang dan di rumah wakil bupati sebanyak 18 orang, protokol Setakab 22 orang. Dari 50 orang yang dilakukan RDT tersebut hasilnya non reaktif. Tracing juga dilakukan terhadap yang kontak erat dengan menggunakan pemeriksaan PCR, dilingkungan pemda sebanyak 17 orang. \"Hasil laboratorium, metode RT-PCR, Corona virus yang dilakukan pemeriksaan di labkesda Provinsi Lampung, dengan hasil negatif,\"terang Eka. Eka menambahkan, tracing terhadap kontak erat dengan pasien 04 juga dilakukan dirumah pribadi pasien 04, sebanyak 21 orang, dengan hasil pemeriksaan di labkesda provinsi Lampung 15 orang negatif dan 6 orang positif. \"Lima kasus masuk positif masuk Bandar Lampung dan satu lainnya masuk Kabupaten Lampung Selatan, tanggal 13 dan 14 Agustus tracing dilakukan di Kotaagung, dengan pemeriksaan PCR sebanyak 16 orang, dan hasil swab di kirim ke laboratorium Kesehatan Daerah Provinsi Lampung, hasil masih menunggu, upaya yang telah kita lakukan ialah penyemprotan disenfekstan di Komplek Pemda Tanggamus, lalu berkoordinasi dengan petugas surveilans Bandar Lampung dan Lampung Selatan,\"pungkasnya. Sebelumnya, juru bicara Penanganan Covid-19 Provinsi Lampung Reihana membenarkan bahwa mantan bupati Tanggamus Bambang Kurniawan positif Covid-19. Suami dari Bupati Tanggamus Dewi Handajani ini menjalani isolasi mandiri. Bambang menjadi pasien nomor 318 untuk di Provinsi Lampung dan menjadi kasus ke empat di Kabupaten Tanggamus dikonfirmasi pada Selasa (11/8) lalu. Sementara hasil tracing telah dilakukan. “Alhamdulillah, Istrinya negatif saat di swab. Namun dari yang kami tracing, ada lebih 50 orang yang kita swab. Tidak semuanya positif,” kata Reihana dalam rili Jumat (14/8).(iqb)
Tracing 104 orang yang Kontak Erat Dengan Mantan Bupati
Sabtu 15-08-2020,12:29 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :