KOTAAGUNG--Kasus Covid-19 di Kabupaten Tanggamus kembali bertambah kini ada 32 kasus konfirmasi positif. Menurut Sekretaris Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Tanggamus Hamid H Lubis, tambahan tiga kasus baru hasil tracing klaster gudang sembako Pasar Kotaagung. \"Hari ini tambah tiga lagi yang hasilnya baru keluar, jadi total sekarang ada 32 kasus di Tanggamus,\" kata Hamid H Lubis saat menyambangi markas Graha Pena Tanggamus, Selasa (22/9). Selanjunya ketiga pasien baru tersebut diidentifikasi sebagai pasien nomor 030, 031, dan 032. Ketiganya terdiri satu laki-laki dan dua perempuan. Untuk pasien nomor 30 laki-laki berusia 34 tahun. Lalu pasien nomor 31 perempuan usia 30 tahun, dan pasien nomor 32 berusia 60 tahun. Semuanya warga Kota Agung. Mereka adalah hasil tracing dari kumpulan pasien nomor 013 sampai 026. Dari mereka jumlah yang ditracing sebanyak 036 orang. Dan mereka turunan kedua dari pasien 06. Untuk statusnya pasien nomor 027, 028 dan 031 adalah para istri. Sedangkan pasien nomor 030 adalah saudara, dan pasien 032 adalah orang tua salah satu pasien sebelumnya. Selanjunya untuk perawatan, bagi pasein 030, 031, diisolasi di Puskesmas Siring Betik, Kecamatan Wonosobo. Lalu pasien 032 di RSUD Batin Mangunang karena miliki penyakit bawaan.(ral)
Bertambah 3 Lagi, Kini 32 Orang Terkonfirmasi Positif Covid 19
Selasa 22-09-2020,17:11 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :