KOTAAGUNG--Ketua DPRD Tanggamus Heri Agus Setiawan didampingi Wakil Ketua II Tedi Kurniawan dan Wakil Ketua III Kurnain dan jajaran anggota DPRD mengikuti rapat paripurna istimewa dengan agenda mendengarkan pidato Presiden RI dalam rangka peringati HUT RI ke-76. Senin (16/8). Hadir secara virtual dari unsur eksekutif Bupati Tanggamus Hj Dewi Handajani, Wakil Bupati Hi. AM. Syafii dan jajaran Forkompimda Kabupaten Tanggamus, organisasi perangkat daerah (OPD) serta camat. Sebelum pidato kenegaraan presiden dimulai, Ketua MPR-RI Bambang Soesatyo membuka pidato sidang tahunan MPR, DPR dan DPD-RI. Lalu kemudian dilanjutkan oleh Ketua DPD-RI La Nyalla Mahmud Mattalitti Mengawali pidatonya, dengan mengenakan pakaian suku adat Baduy Presiden RI Joko Widodo menyampaikan soal kondisi Indonesia di tengah pandemi saat ini, yang mana ia menyampaikan bahwa pandemi seperti kawah Candradimuka yang merupakan tantangan sekaligus mengasah dan menguji kebersamaan. \"Itulah proses untuk bangsa yang tahan banting dan kokoh dalam setiap pertandingan,” kata presiden. Presiden mengatakan kemerdekaan ini merupakan perjuangan keras bangsa, termasuk setiap resesi yang telah mampu dijalani bangsa setelah kemerdekaan. Adaptasi terhadap kebiasaan baru saat ini telah merubah cara-cara kehidupan bangsa untuk semakin kreatif dan inovatif menghadapi Revolusi Industri 4.0. “Kapasitas lembaga negara menjadi responsif dan konsolidatif selama pandemi. Birokrasi pusat hingga desa bergerak terpadu dalam penanganan Covid-19. Saya meyakini, dengan sikap responsif itu, akan memperkokoh ketahanan bangsa,”ujarnya. Terpisah, Ketua DPRD Tanggamus Heri Agus Setiawan mengatakan sesuai dengan tema HUT RI ke-76 Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh oleh sebab itu, ia berharap masyarakat Kabupaten Tanggamus agar dapat tangguh ditengah situasi pandemi yang saat ini terus meningkat. \"Tentunya diperlukan peran dan kerjasama dari semuanya, tidak hanya pemerintah daerah, tetapi masyarakat juga harus mendukung upaya penanganan pandemi ini, sehingga kita tidak terlalu lama membangkitkan kembali perekonomian kita, salah satu program untuk mendukung ialah vaksinasi untuk segera dilaksanakan agar semakin hari bertambah jumlahnya sehingga perekonomian kita bisa tumbuh kembali,\"kata Heri. (iqb)
Ketua DPRD: Masyarakat Harus Tangguh di Tengah Pandemi
Rabu 18-08-2021,07:50 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :