Muscab VI PPP Tanggamus Berlangsung Lancar, KSB Terbentuk Secara Mufakat

Minggu 17-10-2021,10:59 WIB
Reporter : Redaksi
Editor : Redaksi

GISTING--Pelaksanaan Musyawarah Cabang (Muscab) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Tanggamus VI yang berlangsung di Balai Pelatihan Pekon Purwodadi Kecamatan Gisting, Sabtu (17/10) berjalan dengan lancar dan sukses. Dalam Muscab VI tahun 2021 yang mengusung tema \" Bersama Menyongsong PPP Tahun 2024 yang Lebih Baik dan Berkualitas\" dibuka oleh Wakil Bupati Tanggamus Hi.A.M.Syafii, dihadiri Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Provinsi Lampung Suprianto beserta jajaran, Ketua DPC PPP Tanggamus dimisioner Hi.Jukman Efendi, 30 peserta Anggota DPC PPP, badan otonom DPC PPP dan tiga anggota DPRD Tanggamus Ahmad Farid, Baharen dan Irsi Jaya. Muscab berjalan dengan tertib dan damai,pembentukan tim formatur dilakukan secara musyawarah dan mufakat diawali dengan sidang pleno yang dipimpin DPW PPP Lampung. Dari DPC PPP disepakati Ahmad Farid, ditambah satu dari DPW dan satu dari DPP. Lalu dari unsur PAC yaitu Ramli, Ansori, Helmi dan Mukopa. Namun diujung sidang pleno, Ketua PAC Pulaupanggung, Ramli melakukan interupsi, dirinya yang mewakili 20 PAC PPP meminta kepada DPW dan formatur untuk menetapkan Ahmad Farid sebagai Ketua PPP Tanggamus periode 2021-2026, Baharen sebagai Sekretaris dan Irsi Jaya sebagai Bendahara. Usulan dari PAC dan mayoritas kader PPP tersebut kemudian disetujui, sehingga disepakatilah pengurus DPC PPP Tanggamus periode 2021-2026, ketua dijabat Ahmad Farid, Sekretaris Baharen dan Bendahara Irsi Jaya. Pelaksanaan Muscab VI PPP tersebut sebelumnya bakal diprediksi berlangsung panas, sebab ada tiga calon dan masing-masing calon yang merupakan anggota DPRD Tanggamus tersebut sama sama memiliki basis massa kader PPP, namun, prediksi tersebut dimentahkan dengan terpilihnya tiga pengurus inti secara aklamasi. Ketua DPC PPP Tanggamus yang baru Ahmad Farid mengaku bersyukur pelaksanaan Muscab VI dapat berlangsung sukses dan lancar. Untuk program kerja dalam jangka pendek, lanjut Ahmad Farid adalah menyusun kepengurusan DPC PPP yang mana diberi waktu cuma 20 hari. \"Intinya jajaran pengurus ketua, sekretaris,bendahara (KSB) tentunya akan bersama-sama membenahi PPP sehingga kedepan lebih baik lagi, baik dari tingkat DPC sampai ke tingkat ranting.Dan target kedepan bisa menambah minimal lima kursi untuk perwakilan di DPRD, karena PPP Tanggamus pernah menduduki posisi wakil ketua DPRD,\"kata Ahmad Farid. Sementara, Irsi Jaya yang didapuk sebagai Bendahara DPC PPP mengatakan bahwa dirinya mau duduk bersama karena lebih mengedepankan kebersamaan dan persatuan sesuai dengan nama partai yaitu persatuan pembangunan. \"Apalah arti jabatan tapi nantinya akan membawa perpecahan dan agar situasi aman terkendali akhirnya para calon sepakat untuk menyatukan semua dukungan untuk tujuan yang sama yaitu membesarkan partai. Semoga KSB yang terbentuk dapat betul betul bekerja sesuai tupoksi dan bukan hanya formalitas semata,\"ujar Irsi Jaya.(ral)

Tags :
Kategori :

Terkait