TALANGPADANG - Satuan Pelaksana Layanan Pendidikan (SPLP) Talangpadang, Kabupaten Tanggamus, menggelar tasyakuran dalam rangka penempatan Gedung SPLP Talangpadang yang hampir rampung dikerjakan, Kamis (13/1). Kegiatan tersebut dihadiri Koordinator SPLP Talangpadang Hj. Indrawati, K3S Talangpadang Sastra Muda S.Pd, MM, Ketua PGRI Talangpadang Widarpo, S.Pd, MM serta dewan guru dan kepala sekolah di wilayah Kecamatan Talangpadang. Koordinator SPLP Talangpadang Dra. Hj. Indrawati, M.Pd mengatakan, Gedung SPLP ini dibangun dengan menggunakan dana infaq yang bersumber dari seluruh guru SD, SMP dan Kepala Sekolah di wilayah Kecamatan Talangpadang. \"Saya ucapkan terima kasih kepada bapak dan ibu guru serta kepala sekolah yang telah menginfakan dananya untuk pembangunan Gedung SPLP ini, semoga Bapak Ibu diberikan kesehatan dan rezeki oleh Allah SWT,\" ucapnya. Menurutnya, berdiri gedung SPLP ini berkat semangat kebersamaan dan gotong-royong seluruh guru maupun Kepala Sekolah di wilayah Kecamatan Talangpadang. Ia berharap dengan adanya gedung SPLP ini pelayanan pendidikan bisa terus berjalan dengan baik dan prestasi siswa bisa meningkat lebih baik lagi. \"Ini tidak ada paksan, jadi pembangunan gedung ini murni sukarela dari guru maupun kepala sekolah di Talangpadang,\" tegasnya. Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Pembangunan Arsan, S.Pd didampingi Sekretaris Panitia Wirazaki, S.Pd mengatakan, pembangunan gedung SPLP yang berdampingan dengan Gedung PGRI Talangpadang ini dilaksanakan dengan ukuran 5x16 meter dan sudah menghabiskan dana sekitar Rp223 juta. Saat ini progres pembangunan gedung sudah berjalan sekitar 80 persen. \"Satu satunya gedung SPLP di Kabupaten Tanggamus yang berdiri secara mandiri ya gedung SPLP Talangpadang. Artinya guru-guru disini masih semangat dalam membudayakan kebersamaan gotong royong. Dan kita juga berterimakasih kepada Ibu Koordinator SPLP, seluruh kepala sekolah dan dewan guru yang telah memberikan infaq dan mendukung pembangunan gedung ini,\" ungkapnya. (uji)
Gedung SPLP Talangpadang Dibangun Pakai Dana Infaq dari Guru dan Kepala Sekolah
Kamis 13-01-2022,17:57 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :