KOTAAAGUNG- Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kabupaten Tanggamus memberikan hadiah berupa uang pembinaan sebesar Rp 2 juta kepada tim yang diutus dalam meraih juara 1 pada lomba Volly ball Banteng Cup yang digelar DPC PDI Tanggamus berlangsung di res area Kecamatan Gisting. Tim putra PKB ini menang setelah menyisihkan 30 peserta lainnya.\"Alhamdullah tim yang diutus putra PKB meraih juara 1,\"kata ketua pembina tim putra PKB Zulki Qurniawan mendampingi Ketua DPC PKB Tanggamus Irwandi Suralaga. Menurut Zulki, pemberian uang pembinaan sebesar Rp 2 juta ini diluar hadiah yang disiapkan panitia. Selain itu sebagai ucapan terimakasih dan motivasi kepada tim putra PKB yang selama ini sudah berlatih dengan serius sehingga tim yang diusung meraih juara 1.\"Ya, kita memberikan uang pembinaan sebesar Rp 2 juta sebagai bentuk motivasi karena sudah gigih dalam berlatih sehingga juara yang diharapkan bisa terwujud,\"terangnya. Zulki melanjutkan pemberian uang pembinaan terhadap pemenang ini merupakan bentuk peduli terhadap generasi muda di ajang olahraga. Kemudian ia juga meminta agar tim putra PKB terus mempertahankan juara ini sehingga pada kegiatan yang lain prestasi serupa masih bisa diraih.\"Jangan mudah puas apa yang diraih hari ini, karena besar kemungkinan kedepan adik-adik mendapatkan lawan yang lebih hemat. Untuk itu saya meminta kepada tim putra PKB bisa terus berlatih, tetap semangat, kompak untuk meraih prestasi sehingga menjadi kebanggaan kabupaten Tanggamus khususnya Partai PKB,\"pungkasnya wakil ketua 1 DPRD Tanggamus Irwandi Suralaga. (Zep)
Raih Juara I, DPC PKB Berikan Uang Pembinaan
Selasa 30-08-2022,09:19 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :