KOTAAGUNG--Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakkan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Tanggamus menggelar turnamen sepakbola mini bertajuk Gerindra Cup 2022. Kegiatan yang dipusatkan di Lapangan Pekon Kota Batu Kencamatan Kotaagung itu dibuka resmi Ketua DPC Partai Gerindra Tanggamus Drs.Hi.Mukhlis Basri ditandai dengan penendangan bola. Turut hadir dalam pembukaan turnamen, jajaran pengurus DPC Partai Gerindra Tanggamus, anggota DPRD Tanggamus dari Fraksi Partai Gerindra, Hajin.M.Umar dan Herlan Adianto. Lalu Sekretaris Camat Kota Agung, Adi Putra dan Kepala Pekon Kota Batu Slamat Riyadi. Ketua DPC Partai Gerindra Tanggamus, Mukhlis Basri mengatakan, turnamen sepakbola mini yang berlangsung dari tanggal 17 Oktober 2022 hingga November 2022 diikuti sebanyak 150 tim yang tersebar di 77 pekon se Kabupaten Tanggamus. \"Turnamen sepakbola mini Gerindra Cup tahun 2022 ini digelar dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda,\"kata Mukhlis. Dilanjutkan Mukhlis Basri, turnamen Sepakbola Mini Gerindra Cup tahun 2022 merupakan turnamen petama di Kabupaten Tanggamus yang diikuti banyak peserta. \"Harapannya dengan adanya Turnamen Gerindra Cup ini Partai Gerindra akan semakin merakyat dan mendapat hati di tengah masyarakat sehingga partai Gerindra di Kabupaten Tanggamus akan menjadi lebih besar dan semakin maju lagi,\"pungkas Mukhlis Basri. Untuk diketahui dalam Turnamen Sepakbola Mini Gerindra Cup tahun 2022 ini panitia menyiapkan hadiah berupa Tropi, uang pembinaan dan piagam. Untuk Juara I akan medapatkan hadiah uang sebesar Rp 4 juta tropi dan piagam, Juara II mendapat Rp2,5 juta, tropi dan piagam, lalu Juara III mendapat hadiah uang sebesar Rp 1 Juta tropi dan piagam juara IV mendapat uang Rp500 ribu, tropi dan piagam.(dre/ral)
Turnamen Sepakbola Mini Gerindra Cup Resmi Bergulir
Selasa 18-10-2022,15:30 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :