KOTAAGUNG--Tim penilai lomba program terpadu Peningkatan Peranan Perempuan Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P3KSS) dan Gerakan Sayang Ibu (GSI) tingkat Provinsi Lampung mengunjungi Pekon Tanjung Jati, Kecamatan Kotaagung Timur, Kabupaten Tanggamus, Rabu (16/11) Rombongan dari provinsi itu datang ke Tanggamus untuk melakukan verifikasi lapangan P3KSS dan GSI. Rombongan disambut Bupati Tanggamus Hj Dewi Handajani, Wakil Bupati Hi. AM Syafi\'i, Ketua DPRD Heri Agus Setiawan, Ketua TP PKK Sri Nilawati,Ketua Dekranasda Tanggamus Nur\'aini serta Kepala Dinas PPPA, Dalduk dan KB Hardasyah, Kepala Diskes Tanggamus Taufik Hidayat, Kadiskominfo Edi Narimo dan Camat Kotaagung Timur Kuroisin. Tim penilai P3KSS dan GSI tingkat Provinsi Lampung, Renny Maisari mengatakan, tim dibagi dua. Untuk tim penilai P3KSS sebanyak delapan orang. Adapun unsur yang dinilai meliputi bidang pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak, bidang koperasi, UMKM, kesehatan, pertanian, PKK dan lainnya. Penilaian ini merupakan lanjutan dari penilaian kader sebelumnya telah dilakukan di Provinsi Lampung yang telah menyampaikan dan memaparkan pelaksanaan P3KSS dan GSI di Tanggamus. Dari penilaian tersebut terpilih enam kabupaten/kota untuk dilakukan verifikasi lapangan. Salah satunya Kabupaten Tanggamus \"Jadi tujuan dari P3KSS ini adalah bagaimana perempuan yang ada di kabupaten dan kota sampai ke tingkat pekon dapat menggerakkan perempuan-perempuan untuk ikut aktif dalam pelaksanaan program pembangunan. Untuk mencapai keluarga yang sehat dan sejahtera.Sementara GSI bertujuan menekan angka kematian ibu dan anak di tingkat pekon serta kelurahan,\"kata Renny. Sementara Bupati Tanggamus Hj Dewi Handajani mengaku bersyukur, Tanggamus masuk enam besar dari 15 kabupaten/kota yang ada, sehingga saat ini dilakukan verifikasi lapangan. \"Harapannya Kabupaten Tanggamus bisa mewakili Provinsi Lampung dalam penilaian P3KSS dan juga GSI. Tujuan kedatangan tim provinsi ini bukan hanya sekadar verifikasi dan penilaian saja, tapi kesempatan bagi kami untuk mendapat pembinaan yang selama ini begitu intens,\"kata bupati.(dre/ral)
Bupati Sambut Kunjungan Tim Penilai P3KSS dan GSI di Pekon Tanjungjati
Kamis 17-11-2022,08:58 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :