KOTAAGUNG - Cuaca buruk dan terang bulan mengakibatkan hasil tangkapan nelayan di wilayah Perairan Teluk Semangka, Kabupaten Tanggamus, menurun sejak beberapa hari terakhir.
Nelayan di Kotaagung Rabudin mengatakan, saat ini di perairan Teluk Semangka sedang terjadi Angin Selatan yang menyebabkan gelombang tinggi di tengah laut.
Selain itu, ditambah lagi dengan kondisi terang bulan, sehingga membuat ikan sulit naik ke permukaan air dan sulit untuk ditangkap.
"Lagi musim angin selatan dan terang bulan, jadi ombak ditengah laut tinggi dan ikan susah didapat," kata Rabudin.
Menurutnya, ikan yang didapat nelayan beberapa hari belakangan ini diantaranya hanya jenis ikan teri dan ikan tongkol. Sedangkan untuk jenis ikan lainya seperti ikan layang, kuniran dan selar masih sulit didapat.
Minimnya hasil tangkapan nelayan juga berdampak pada tingginya harga ikan dipasaran.
Diperkirakan cuaca buruk yang mengakibatkan gelombang tinggi ini akan terus terjadi hingga bulan depan. (uji)