RADARTANGGAMUS.CO.ID - Setiap orang mungkin pernah mengalami masalah dalam hidupnya.
Jika masalah tersebut rumit, maka ada hal sederhana yang cukup dilakukan untuk mengentaskan masalah tersebut.
Menurut Ustaz Adi Hidayat (UAH), cara sederhana untuk mengatasi masalah yakni berbakti pada orang tua, minta doanya dan mohonlah kepada Allah.
"Misalkan kita ada masalah. Kalau orang tua masih hidup, apa yang bisa persembahkan walau tidak diminta. Mohonlah kebaikan pada Allah, bikin makanan, datang kepada orang tua, minta doanya," kata UAH.
"Ini sederhana tapi dalam, minta doanya," lanjutnya.
Ada kitab namanya Al Adabul Mufrod, karya Al Imam Al Bukhori.
Dikisahkan seorang berkonsultasi pada Ibnu Abbas radiallahuta'ala anhuma, ia ingin taubat, dosanya banyak.
Lalu apa jawab Ibnu Abbas? "Ibu masih ada nggak?" tanya Ibnu Abbas. "Ada," kata orang tersebut.