Mau Tahu Desa di Ujung Pringsewu, Ini Namanya

Mau Tahu Desa di Ujung Pringsewu, Ini Namanya

PRINGSEWU,RADARTANGGAMUS.DISWAY.ID - Pekon Selapan, Kecamatan Pardasuka, Kabupaten Pringsewu merupakan salah satu desa di ujung selatan Pringsewu berada di kawasan pegunungan. 

 

Sebelum 2022, Pekon ini sulit dijangkau karena kondisi jalannya yang sedemikian parah. Namun, saat ini kondisinya berbanding terbalik. Jalan yang mulus sudah membentang mulai dari kaki gunung di Pekon Tanjung Rusia hingga ujung Pekon Selapan. 

 

Pj. Bupati Pringsewu Adi Erlansyah mengatakan Pemkab Pringsewu pada 2022 lalu mengusulkan pembangunan jalan melalui dana Inpres menuju Pekon Selapan.

 

"Hal ini dikarenakan tidak memungkinkan untuk dibangun menggunakan APBD, mengingat kerusakannya cukup parah dan panjangnya ruas jalan, sehingga membutuhkan dana yang cukup besar," kata Adi Erlansyah saat bersilaturahmi dengan jajaran perangkat dan tokoh masyarakat Pekon Selapan di balai pekon setempat, Jumat (19/1) 

 

akhirnya pada 2023 lalu Lanjut Adi Erlansyah, jalan yang diusulkan tersebut berhasil dibangun dengan panjang sekitar 4,5 km dengan anggaran Rp 28 milyar. "Untuk itu saya berharap jalan tersebut memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama dalam memperlancar arus transportasi. Terlebih Pekon Selapan memiliki potensi yang luar biasa, baik pertanian dan perkebunan, serta potensi pariwisata, dengan view yang sangat indah. Kita seperti sedang berada di daerah Puncak," ujarnya. 

 

Dikatakan Adi Erlansyah, bahwa untuk membangun pariwisata perlu dilengkapi dengan fasilitas dan sarana penunjang, sehingganya perlu dukungan dari stakeholders lainnya. 

 

Sementara itu, Kepala Pekon Selapan, Maryono menjelaskan Pekon Selapan yang terdiri dari 8 dusun, yaitu Selapan, Selapan Tempel, Sukung, Campang, Sinarsari, Sidodadi, Cibulok dan Talangrendah, memiliki luas wilayah 186.193 hektar, berbatasan dengan kawasan hutan Register 21.

 

Sumber: