128 Disabilitas di Tanggamus Terima Bantuan Atensi Kemensos RI

128 Disabilitas di Tanggamus Terima Bantuan Atensi Kemensos RI

Kepala Disos Kabupaten Hardasyah menyerahkan bantuan kepada disabilitas didampingi perwakilan Kemenos RI, Minggu 1 September 2024. Foto Disos Tanggamus--

 

RADARTANGGAMUS.CO.ID--128 Disabiltas tersebar di 20 Kecamatan Kabupaten Tanggamus. Terima bantuan melalui Program Asistensi Rehabilitasi Sosial (Atensi) dari Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia.

Kepala Dinas Sosial (Disos) Kabupaten Tanggamus Hardasyah menerangkan, penyerahan bantuan program Atensi bagi disabilitas tersebut berlangsung di kantor lembaga kesejahteraan sosial (LKS) Alamanda Kecamatan Gisting.

"Kami selaku dari Dinas Sosial mewakili Pemkab Tanggamus, menerima dan menyerahkan bantuan program Atensi dari Kemensos untuk 128 Disabilitas di Tanggamus,"kata Hardasyah, Minggu 1 September 2024.

Adapun beberapa bantuan yang akan disalurkan bagi disabilitas tersebut menurut, Hardasyah yakni, kursi roda dengan berbagai type, alat bantu dengar, tongkat kaki tiga, alat perlengkapan tidur.

Kemudian perlengkapan Kamar Tidur, Alat Pertukangan, serta Bantuan Nutrisi, serta sejumlah bantuan yang lain, dengan total Nilai Rp. 263 juta lebih.

"Bantuan ini diharapkan dapat membantu kebutuhan warga khususnya disabilitas serta mampu meningkatkan kesejahteraan, bagi disabilitas yang mendapat bantuan usaha diharapkan bisa lebih maju dan berkembang dan terlepas dari ketergantungan,"terangnya.

Perwakilan Kemensos yakni Iwan dari Lembaga terpadu Inten Sweno hadir dalam penyerahan bantuan tersebut, dan ia berharap tentunya bantuan bantuan serupa akan terus bergulir sehingga dapat membantu disabilitas.

"Tentunya dengan adanya bantuan ini, dapat membantu saudara saudara kita disabilitas dari berbagai pekon di 20 kecamatan, mengingat jumlah terbatas sehingga secara bertahap bantuan serupa akan bisa diupayakan lagi kedepan,"tandasnya. 

Sumber: