Warga Pulau Tabuan Kini Bisa Nikmati Jaringan Telepon Seluler 

Warga Pulau Tabuan Kini Bisa Nikmati Jaringan Telepon Seluler 

CUKUHBALAK– Warga yang tinggal di Pulau Tabuan Kecamatan Cukuhbalak kini sudah bisa menikmati layanan telekomunikasi dijaringan GSM dengan baik. Sebelumnya warga di Pulau Tabuan kerap mengeluh lantaran tidak ada sinyal telepon seluler alias blank spot. Bisa dinikmatinya layanan telepon seluler dengan baik tersebut karena telah terbangun Tower Base Transceiver Station (BTS) telepon seluler di pulau tersebut, tepatnya di Pekon Karang Buah. Pembangunan tower sendiri dilaksanakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) berdasarkan usulan dari Pemerintah Kabupaten Tanggamus beberapa waktu yang lalu.   Kepala Dinas Kominfo Tanggamus Drs. Sabaruddin mengatakan, usulan pembangunan tower tersebut disampaikan oleh Pemkab Tanggamus mengingat wilayah tersebut selama ini memang belum terakses sinyal selluler dengan baik, terlebih mengingat wilayah tersebut berada jauh dari akses lainnya yang memadai. “Selama ini disana tidak ada akses sinyal selluler, kalaupun ada sinyal dari Kecamatan lain dibeberapa lokasi, itupun masih sangat lemah, tidak bisa untuk nelpon, SMS saja kadang masuk kadang tidak. Selain itu, usulan ini juga sejalan dengan Program Bupati Tanggamus melalui 55 Aksi ASIK. Untuk itu beberapa waktu yang lalu kami mengusulkan pembangunan Tower BTS kepada Kementerian Kominfo,” ujar Sabaruddin, kemarin (6/1)   “Saat ini tower sudah dibangun dan beroperasi, dengan provider salah satu operator selluler ternama, sehingga masyarakat disana sudah dapat menggunakan telepon selluler dengan baik. Bahkan sinyalnya sampai juga ke Pekon Tampang Tua di Kecamatan Pematang Sawa, walaupun masih lemah,” terang Sabaruddin.   Sabaruddin juga menambahkan bahwa Pemkab Tanggamus akan terus mengupayakan agar Kabupaten Tanggamus terbebas dari blankspot. “Kami akan terus mengupayakan agar masalah blankspot di Tanggamus dapat terselesaikan. Kami akan terus berkoordinasi dengan Kementerian dan provider yang ada, sehingga nantinya masalah blankspot di Kabupaten Tanggamus dapat dituntaskan,” tandasnya.   Sementara Nuryadi, warga Pekon Karang Buah, Pulau Tabuan, melalui pesan whatsapp mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Tanggamus atas dibangunnya Tower BTS di Pekon Karang Buah, Pulau Tabuan. “Terima kasih kepada Pemkab Tanggamus yang telah mengusulkan pembangunan tower BTS di Pulau Tabuan. Sebelumnya kami tidak bisa nelpon, kalaupun ada sinyal masih lemah, karena dari tower di Pematang Sawah, tapi saat ini Alhamdulillah sudah bisa,” ujarnya. Senada diungkapkan Andre warga Pekon Kuta Karang, Pulau Tabuan , menurut dia, dengan keberadaan tower tersebut sekarang, komunikasi dengan keluarga dan kerabat menjadi lebih mudah.” Kalau dulu susahnya cari sinyal harus ke bibir pantai dulu, baru dapat sinyal, sekarang Alhamdulillah komunikasi menjadi lancar. Kami ucapkan terimakasih kepada Pemkab Tanggamus yang sudah mengupayakan adanya sinyal telepon seluler,” ujar Andre.(ral)

Sumber: