Hujan Deras, Tiga Titik di Kecamatan Ulubelu Alami Longsor

Hujan Deras, Tiga Titik di Kecamatan Ulubelu Alami Longsor

ULUBELU--Hujan yang mengguyur wilayah Kecamatan Ulubelu sejak sore hingga Kamis malam (25/4) membuat longsor dibeberapa titik di Kecamatan Ulubelu. Menurut Camat Ulubelu, Yosa Sumbala, longsor terjadi ditiga titik, yakni tebing di Dusun Trabasan Pekon Datarajan, Pekon Gunung Tiga dan Pekon Pagaralam. Titik terparah di Pekon Datarajan, sebab selain material tanah pohon juga tumbang sehingga menutup sebagian badan jalan. \"Pohon tumbang menutupi sebagian jalan sehingga kendaraan sempat tidak bisa melitas. Kalau material tanahnya sedikit tidak seberapa. Untuk kejadiannya sekitar pukul 19.00 WIB,, \" ujar Yosa yang dihubungi melalui telepon selulernya, Jumat (26/4). Kemudian untuk di jalan Pekon Gunung Tiga, lanjut Yosa, longsor hanya membuat tebing menjadi miring dan nyaris ambruk. Namun akibat struktur tanah yang miring, membuat satu rumpun pohon bambu menutupi jalan. Dan untuk di Pekon Pagaralam,longsoran tanah hanya sedikit tidak sampai menutupi badan jalan. \"Sejak malam masyarakat dan uspika sudah turun untuk membersihkan material ditiga titik lokasi dan paginya dilanjutkan gotong-royong melibatkan babinsa, Bhabinkamtibmas dan relawan desa tangguh bencana, sekarang arus lalulintas sudah kembali lancar, \"terang camat. Dari kejadian tersebut, lanjut camat tidak menyebabkan korban jiwa,namun satu motor Honda BeAt tertimpa pohon.\" Tidak ada korban jiwa, namun ada pengendara motor saat kejadian langsung lari meninggalkan motor dan motornya tertimpa pohon sehingga menyebabkan kerusakan ringan, \"pungkas Yosa. (ral)

Sumber: