Personel Terbatas, Sampah Tak Tuntas

Personel Terbatas, Sampah Tak Tuntas

KOTAAGUNG—Polemik sampah di Pasar Kotaagung belum sepenuhnya tuntas. Terbukti dari tinjauan Sekretaris Daerah (Sekda) Tanggamus Drs. Hamid H. Lubis Rabu (10/7) kepasar Kotaagung , masih ditemukan sampah didalam drainase dekat dengan tempat penampungan sementara (TPS) sampah. Selain itu sampah juga berserakan hingga badan jalan. Sekda menyampaikan, bahwa kunjungan kepasar Kotaagung tersebut untuk menata Pasar Kotaagung khususnya menyelesaikan masalah sampah dan drainase, dari hasil pantauan tersebut, menurut Lubis memang ada keterbatasan personel petugas kebersihan. Sehingga pengangkut sampah tidak setiap hari tuntas. \"Hasil dari pengecekan memang kondisi sampah dan drainase pasar perlu pembenahan dan kami sudah berkoordinasi dengan pihak UPT, kelurahan, kecamatan untuk menyelesaikan masalahnya,\" katanya. Lubis sapaan akrab sekda menilai kondisi drainase Pasar Kota Agung saat ini banyak sampah dan itu harus dikurangi. Maka dimintai petugas sampah, pedagang dan masyarakat jangan membuang sampah ke drainase pasar. \"Kami minta ada pengaturan di pasar agar petugas kebersihan memastikan kondisi drainase bersih dari sampah, itu harus dipastikan setiap sore tidak ada sampah di drainase,\" ujar sekda. Lalu terkait sarana pembuangan sampah, Sekda menerangkan di Pasar Kota Agung memang ada TPS sampah. Namun itu peruntukannya untuk sampah pasar bukan sampah masyarakat. \"Kami akan berkoordinasi dengan pihak kelurahan, dan kecamatan supaya ke depan ada TPS sampah untuk masyarakat. Maka sampah tidak dibuang lagi di pasar,\"harapnya. Ia mengakui, memang saat ini belum ada TPS sampah untuk masyarakat di sekitar Pasar Kota Agung. Maka harapannya pihak kelurahan dan kecamatan mengupayakan itu ada dari lokasi dan sarananya. Selain itu diupayakan juga pengangkut sampah secara rutin ke TPA sampah. Sehingga sampah tidak hanya dibiarkan menumpuk di TPS. Supaya bisa terus menampung sampah dari masyarakat. \"Kami akan terus melakukan evaluasi terkait kondisi Pasar Kota Agung, dan menindaklanjuti keluhan masyarakat agar Pasar Kota Agung menjadi lebih bagus,\"tandasnya. (iqb)

Sumber: