Crisna Putra: Jangan Cerita Bagus Saja, Kritik Membangun Juga Perlu

Crisna Putra: Jangan Cerita Bagus Saja, Kritik Membangun Juga Perlu

KALIMANTANSELATAN--Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung berkomitment untuk membangun pers kedepan. Hal ini sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo , saat Hari Pers Nasional (HPN) 2020, di Kantor Gubernur Kalimantan Selatan, Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Sabtu (8/2). Gubernur Lampung Arinal Djunaidi melalui Kepala Dinas Komunikasi Dan Informatika (Diskominfo) Crisna Putra, mengatakan bahwa pers miliki peranan penting bagi pembangunan khususnya di Lampung karena menurutnya Pemprov Lampung menyadari bahwa pesan pembangunan tidak akan sampai kepada masyarakat jika tidak melibatkan pers. \"Bila hanya mengadalkan apa yang ada pemrov saja pesan itu tidak akan sampai kepada masyarakat dan itulah tugas dari pers untuk menginformasikan kepada masyarakat, \"kata Crisna Putra yang ditemui di Swiss Bell Hotel usai menghadiri HPN, Sabtu malam (8/2). Dilanjutkan Crisna, pers saat ini hadir hingga kedesa-desa melalui media sosial (Medsos) dan sebagainya, sehingga Pemprov Lampung sangat memandang perlu sebab berperan dalam pembangunan di provinsi berjuluk Sang Bumi Ruwa Jurai. \"Saya kemarin juga sampaikan kepada rekan wartawan bahwa jangan cerita bagus saja tetapi juga, kritik membangunnya juga perlu, dan pembangunan yang disampaikan oleh pers ini tidak hanya fisik saja, tetapi juga imbauan kepada masyarakat meningkatkan rasa gotong royong, serta pesan-pesan yang lainnya. Peringatan HPN 2020 yang berlangsung di Kalimantan Selatan, dihadiri langsung oleh Presiden RI Jokowi Widodo, Ketua DPR RI Puan Maharani, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Ketua PWI Pusat Atal S. Depari, Ketua Dewan Pers Mohammad Nuh, Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor, Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim, Ketua PWI Provinsi Lampung Supriyadi Alfian, Ketua PWI Tanggamus M. Irwan serta Tokoh Pers Lampung lainnya. (iqb)

Sumber: