Cegah Corona, Samsat Kotaagung Siapkan Fasilitas Cuci Tangan
KOTAAGUNG--Unit Pelayanan Terpadu (UPTD) Wilayah VII (Samsat Kotaagung) Kabupaten Tanggamus. Lakukan berbagai upaya untuk pencegahan virus corona (Covid 19). Kepala UPTD Samsat Wilayah Tanggamus Zen Smith menyampaikan, pihaknya telah menyediakan fasilitas untuk mencuci tangan secara manual, serta disediakan sabun pencuci tangan, selain itu tempat duduk pun dilakukan pembatasan sesuai dengan protokol kesehatan yang telah ditetapkan. \"Jadi para wajib pajak sebelum masuk diharuskan untuk cuci tangan yang telah kita siapkan di areal pintu masuk Samsat Kotaagung bekerjasama dengan Satlantas Polres Tanggamus dalam hal ini,\'\'jelas Zen Smith. Senin, (30/3). Ia menambahkan, kewajiban mencuci tangan untuk para pengunjung di kantor samsat kotaagung ini, untuk menghindari penularan serta memutus mata rantai penyebaran Virus Corona di areal kantor pelayanan Samsat Tangamus. \'\' Selain menyediakan fasilitas dan menyesuaikan protap kesehatan yang telah di tetapkan, kami juga menyediakan minuman wedang jahe bagi para masyarakat wajib pajak yang datang ke Samsat Kotaagung di setiap harinya,\"terangnya. Selain daripada itu hal lain yang juga dilakukan masih dalam rangka mengantisipasi penyebaran virus Corona, pihaknya melakukan sosialisasi kepada masyarakat yang datang ke Samsat Kotaagung, seperti mengurangi kontak fisik dengan orang lain atau benda yang dapat menyebabkan penularan virus Corona serta menghentikan sementara kegiatan yang melibatkan banyak orang. \"Diharapkan masyarakat wajib pajak (WP) tetap tenang dan tidak panik dan selalu mengikuti informasi atau himbauan resmi yang dikeluarkan pemerintah serta tidak mudah mempercayai berita atau informasi yang tidak benar (hoax),\'\'tandasnya. (iqb)
Sumber: