BLT DD Tahap III Ditarget Cair Oktober
KOTAAGUNG--Pekon yang akan merealisasikan bantuan langsung tunai (BLT) dana desa (DD) tahap III diminta lebih dahulu melengkapi persyaratan hal ini agar realisasi BLT tidak ada kendala dan segera disalurkan. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Idham Khalid melalui Kabid Kelembagaan dan Pembangunan Pekon Syafruddin mengatakan sejumlah persyaratan pencairan BLT DD yang bersumber dari realisasi DD tahap III tersebut ialah APBDes perubahan, laporan realisasi penggunaan DD triwulan pertama dan kedua, laporan pelaksanaan BLT, lalu laporan kegiatan stunting bagi pekon yang terdapat kasus stunting. \"Target BLT DD tahap III Oktober mendatang, dan akhir September ini berkas-berkas persyaratan tersebut sudah disampaikan kepada kita, dengan harapan Oktober mendatang BLT segera di proses,\"kata Syafrudin, Senin (14/9) Ia menerangkan, pihaknya saat ini masih fokus pada penyaluran BLT DD tahap II selama tiga bulan terhitung sampai September, dengan besaran Rp 300 ribu, yang mana prosesnya saat ini mulai disalurkan kepada keluarga penerima manfaat (KPM), jika masih ada pekon yang belum menyalurkan realisasi BLT DD tahap II maka pihaknya akan melakukan evaluasi. \"Alhamdulillah untuk pekon di Tanggamus yang tidak menyalurkan BLT DD tidak ada, jikapun ada mungkin belum menyalurkan utamanya BLT DD tahap II ini, maka dari itu jika semuanya sudah dalam artian tahap I dan II selesai maka tahapan selanjutnya pencarian tahap III tentu dengan persyaratan seperti yang disampaikan tadi,\"ujarnya. Ia menyampaikan, bahwa pihaknya belum menerima surat ataupun peraturan Menteri terkait dengan perluasan BLT yang bersumber dari DD, dan berpatokan dengan peraturan menteri desa (Permendes) nomor 7 tahun 2020, yaitu penyaluran BLT DD dilakukan selama enam bulan, jikapun ada perluasan maka dalam hal ini melalui Kementerian Sosial (Kemensos). \"Jikapun ada perluasan mungkin itu program BST, dan itu wewenang dari Dinas Sosial. Untuk BLT bersumber dari DD belum ada peraturan ataupun surat yang mengatur, dan hingga saat ini, sudah mencapai puluhan pekon yang telah realisasikan BLT DD tahap II, Insyallah September ini selesai semuanya,\"tandasnya. (iqb)
Sumber: