Puluhan Alsintan Disalurkan ke Gapoktan
PRINGSEWU - Sebanyak 27 Alat Pertanian (Alsintan) bantuan melalui jalur aspirasi aspirasi Komisi IV DPR-RI di serahkan kepada masing-masing penerima bantuan yang tersebar di 6 kecamatan di wilayah kabupaten Pringsewu. Ke 27 bantuan Alsintan terdiri dari 5 unit hand traktor, 2 unit cultivator, 1 unit transplanter, 10 unit Handsprayer, 8 Unit Pompa air, UPPO 2 paket, P2L 1 paket, Lumbung Pangan 1 paket, benih penanaman jahe 1 paket, dan bantuan ternak sapi 20 ekor. Penyerahan bantuan Alsintan yang secara simbolis langsung dilakukan oleh Ketua Komisi IV DPR-RI, Sudin kepada para penerima Kelompok Tani (Poktan) dan Kelompok Tani Wanita (KWT) di Pekon Panjerrejo, kecamatan Gadingrejo, Selasa (3/11/20). Ketua Komisi IV DPR-RI, Sudin mengatakan ada 27 bantuan alsintan melalui jalur aspirasi reses yang sudah dilakukan beberapa waktu lalu untuk membantu petani. Disamping itu juga ada beberapa pemberian bantuan benih buah-buahan seperti alpukat. \"Kami berharap bantuan peralatan ini dapat digunakan dengan sebaik-baiknya. Untuk meningkatkan produksi pangan. Karena, zaman sekarang ini saya rasa kalau kita masih menggunakan manual agak terlambat. Bantuan inipun masih sebagian, InsyaAllah di tahun 2021 kami akan tetap mendengarkan aspirasi masyarakat kabupaten Pringsewu untuk hal pertanian, kehutan maupun perikanan , \"ucapnya. Menurut Sudin, bahwa setiap turun melakukan reses langsung diserap aspirasi nya yang memang benar-benar menjadi prioritas. \"InsyaAllah, selalu kami penuhi apa yang perlu diberikan, \"kata dia. Tampak hadir dalam kesempatan acara penyerahan bantuan alsintan tersebut, Sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Pringsewu, Maryanto, Anggota Fraksi PDI-P Pringsewu, Ketua DPC PDI-P Pringsewu, Palgunadi dan sejumlah para poktan dan KWT. (Mul)
Sumber: