Getaran Gempa Terasa Cukup Kuat di Tanggamus
KOTAAGUNG - Warga di Kabupaten Tanggamus merasakan getaran gempa yang cukup kuat dengan magnitude 5,4 SR pada Rabu (27/1) Sore. Bahkan sejumlah warga sempat berhamburan keluar rumah. \"Iya, disini kerasanya cukup kuat. Jadi kaget dan sempat panik, langsung pada lari keluar rumah,\" kata Indah, warga di Kecamatan Wonosobo, kemarin. Guncangan gempa juga dirasakan masyarakat di Pesisir Kotaagung. Hendri, warga Kelurahan Pasar Madang, Kecamatan Kotaagung, mengaku merasakan getaran gempa yang cukup kuat meskipun hanya sebentar. \"Iya, ngerasain juga, cukup kuat gempanya tadi,\" ujarnya. Sementara itu, BMKG mencatat guncangan gempa dengan magnitude 5,4 SR itu terjadi pada Rabu (27/1) sekitar Pukul 17.40 Wib. Gempa tersebut berpusat di laut 20 Km dari Pesisir Barat, dengan kedalaman 10 Kilometer. Getaran gempa dirasakan beberapa daerah seperti Liwa, Krui, Sekincau, Tanggamus bahkan hingga Bengkulu Selatan. Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Tanggamus Darsun saat di konfirmasi mengaku belum mendapat laporan terkait kerusakan yang disebabkan oleh gempa tersebut. \"Untuk sementara ini belum ada informasi kerusakan ataupun bencana yang lain,\" ungkapnya. (Uji)
Sumber: