Rian dan Awan Ternyata Guru dan Alumni MTs NU Kotaagung

Rian dan Awan Ternyata Guru dan Alumni MTs NU Kotaagung

KOTAAGUNG - Masyarakat Lampung khususnya warga kabupaten Tanggamus, patut berbangga hati dengan prestasi 2 Duta Lampung dari Kotaagung yakni Rian Agustian dan Irwansyah dalam ajang Liga Dangdut (LIDA) 2021 di Indosiar. Rian dan Awan -sapaan akrab mereka- berhasil lolos di babak pertama dengan penampilan yang memukau. Ternyata keduanya adalah Guru dan alumni Madrasah Tsanawiyah Nahdlatul Ulama (MTs NU) Kotaagung. Hal itu dibenarkan Kepala MTs NU Kotaagung Samsuri, S.Pd.I., Ia menjelaskan bahwa Rian adalah Guru Seni Budaya di sekolah setempat, sedangkan Awan adalah alumni angkatan 2014. \"Kita akan memberikan Apresiasi dan dukungan penuh terhadap RIAN dan AWAN yang melaju di kontes LIDA Indonesia Tahun 2021, karena kedua peserta LIDA tersebut merupakan bagian dari MTs NU Kotaagung, Dukungan dan Apresiasi tersebut di lakukan dengan cara memberikan pulsa kepada semua Guru dan Staff di Madrasah ini untuk mendukung keduanya,\" kata Samsuri, di ruang kerjanya, kemarin. Ia juga berharap semoga dengan adanya mereka berdua ini bisa membanggakan dan menjadikan MTs NU ini sebagai Madrasah lembaga pendidikan yang akan sangat diminati oleh masyarakat, dan MTs NU juga pada saat ini telah membuka pendaftaran siswa baru dengan tahun ajaran baru 2021/2022. \"Kepada seluruh warga masyarakat Lampung khususnya di Kabupaten Tanggamus agar selalu mendukung Rian dan Awan dengan Sms atau memlaui vote di aplikasi Shopee dan tidak lupa juga MTs NU ini akan terus berkarya dan berinovasi menuju Madrasah Hebat Bermartabat,\" harapnya. Diketahui, MTs NU yang beralamat di Jl.Merdeka No.637 Kelurahan Pasar Madang, Kotaagung, berdiri tahun 2005 salah satu Madrasah swasta yang sangat pesat perkembangannya khususnya di Kabupaten Tanggamus. (Cr1/Uji)

Sumber: