78 KK Warga Kapuran Terdampak Rob Diusulkan Relokasi

78 KK Warga Kapuran Terdampak Rob Diusulkan Relokasi

TANGGAMUS - Sebanyak 78 Kepala Keluarga (KK) warga pesisir pantai Kapuran, Kelurahan Pasar Madang, Kecamatan Kota Agung, Kabupaten Tanggamus yang terdampak bencana air laut pasang (Rob) didata untuk mendapatkan bantuan relokasi pemukiman. Menurut Lurah Pasar Madang, Dede Chandra, bahwa ke 78 KK tersebut bermukim di bibir pantai dan rumah mereka terkena langsung hantaman air pasang Rob. \"Sehingga mengancam keselamatan nyawa dan juga harta benda mereka, maka yang kami data adalah memang kondisinya sangat mengkhawatirkan jika masih bermukim disana,\" ujarnya, Selasa (14/6). Dede Chandra menjelaskan, untuk pendataan warga yang terdampak ROB tersebut adalah perintah langsung dari Sekretaris Daerah (Sekda) Tanggamus saat meninjau lokasi bencana ROB Kapuran. \"Saat itu Sekda memerintahkan kepada kami untuk pendataan warga yang rumahnya terdampak air laut pasang, untuk diusulkan relokasi pemukiman,\"terangnya. Dede Chandra menambahkan, adapun wilayah yang terdampak ROB yaitu berada di pesisir pantai RT 10, RT 14 dan RT 16. \"Yang terparah di RT 16 lebih dari puluhan KK yang terdampak, data data sudah kami serahkan kepada Pemerintah Kabupaten melalui BPBD, mudah mudahan segera terealisasi,\" imbuhnya. Terpisah, Wastinah salah seorang warga RT 16 Kapuran, Pasar Madang menerangkan, bahwa benar sudah ada pendataan untuk relokasi. Namun apakah segera terealisasi atau tidak warga belum mengetahuinya. \"Ya, harapan kami bantuan relokasi dapat segera terealisasikan, karena kami sudah trauma bencana air laut pasang ini, karena setiap tahun akan berulang. Kemudian kami juga berharap lokasi untuk pemindahan pemukiman atau relokasi jangan jauh, kalau boleh disekitaran pantai Kota Agung, karena kami mengais rezeki sebagian besar sebagai nelayan kecil,\" katanya.(Win/ral)

Sumber: