Ratusan Anak Ikuti Lomba Lato-lato
KOTAAGUNG- Puluhan anak-anak berkumpul di halaman kampus Sekolah Tinggi Ekonomi Bisnis Islam (STEBI) Tanggamus untuk mengikuti lomba Lato-lato. Kegiatan tersebut hanya untuk mencari hiburan dan menghibur anak-anak yang diselenggarakan oleh STEBI. Lomba tersebut menggunakan sistem gugur dengan dua puluh peserta setiap angkatan. Dari setiap angkatan memilih beberapa pemenang untuk maju di grand final. Menurut Ketua STEBI Tanggamus Riki Renaldo kepada Radar Tanggamus mengatakan Tujuan diadakan lomba ini untuk menyalurkan hobby anak-anak agar tidak tidak bermain Lato-lato disembarang tempat.\"Ya, disini kita hanya memberikan tempat dalam menyalurkan hoby mereka untuk berlomba lato-lato,\"katanya. Riki mengaku demam Lato-lato sudah melanda berbagai kalangan dari anak-anak sampai orang tua. Setiap hari dari pagi sampai malam, Lato-lato tidak pernah lepas dari tangan.\"Nah, untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan seperti bermain Lato-lato di jalanan atau tempat yang berbahaya maka lomba ini STEBI adakan,\"terangnya. Masih kata Riki, untuk menentukan juara ditentukan dari daya tahan. Jadi yang mampu bertahan paling lama itulah yang menjadi pemenang. Untuk lomba kali ini diikuti sekitar 100 anak lebih.\"Sebagai penarik untuk anak-anak, maka yang masuk 10 besar kita berikan hadiah juga tapi berupa snack,\"ungkap dia. Lebih jauh ia mengatakan, seluruh peserta yang ikut tidak dipungut biaya pendaftaran alias gratis. Masing-masing peserta yang meraih juara 1 mendapatkan hadiah Rp 250 ribu, juara II Rp 200 ribu, dan juara III Rp 100 ribu.\" Rasanya senang melihat kebahagiaan dihati anak-anak mengikuti lomba Lato-lato,\"pungkasnya. Sementara itu salah satu peserta lomba lato-lato, Hengky Pranama Heryadi mengaku senang dengan mengikuti lomba yang digelar STEBI Tanggamus tersebut, terlebih menurut dia apa yang dianggap tadinya hanya sebatas hiburan dan hoby ternyata bisa di lombakan. Hengky berharap agar kegiatan serupa kembali digelar dan lebih meriah lagi.\"Gak dapat hadiah, tapi seru,\"tutupnya.(Zep)
Sumber: