Pendaftaran Bacaleg PDIP Diiringi Pincak Khahot dan Reog Ponorogo

Pendaftaran Bacaleg PDIP Diiringi Pincak Khahot dan Reog Ponorogo

Pendaftaran Bacaleg PDIP Tanggamus ke KPU Tanggamus diiringi pawai budaya mulai dari Pincak Khahot, rebana dan Reog Ponorogo. Foto rio--

KOTAAGUNG--Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten Tanggamus mendaftarkan bakal calon legislatif (Bacaleg) DPRD Tanggamus, ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tanggamus, Kamis  (11/5).

 

Menariknya dalam penyerahan nama bacaleg ke KPU tersebut, PDIP mengusung pawai budaya, mulai dari Pincak Khahot, tabuhan rebana hingga Reog Ponorogo. Tampak rombongan DPC PDIP Tanggamus, Ketua DPC PDIP Tanggamus, Burhanuddin Noer, Sekretaris DPC PDIP Tanggamus Dewi Handajani, Bendahara DPC PDIP Tanggamus Hi.A.M.Syafii dan para bacaleg PDIP.

 

Rombongan dari PDIP Tanggamus tiba di KPU Tanggamus sekitar pukul 11.00 WIB, ini sesuai dengan agenda DPP, dimana mengintruksikan seluruh DPC dan DPD se Indonesia untuk serentak melakukan pendaftaran ke KPU masing-masing. Kedatangan rombongan PDIP ke KPU Tanggamus disambut Ketua KPU Tanggamus Angga Lazuardy beserta jajaran komisioner dan Ketua Bawaslu Tanggamus Dedi Fernando.

 

Usai menyerahkan daftar nama bacaleg ke KPU Tanggamus, Ketua DPC PDIP Tanggamus Burhanuddin Noer kepada wartawan mengatakan bahwa, DPC PDIP Tanggamus mendaftarkan 45 bacaleg untuk mengikuti kontestasi Pileg 2024 mendatang.

 

"Kami mendaftarkan 45 bacaleg sesuai dengan enam daerah pemilihan (Dapil) yang ada dan itu bacaleg sudah kami lakukan verifikasi internal, tinggal menunggu hasil verifikasi dari KPU Tanggamus,"kata Burhanuddin.

 

Dilanjutkan Burhanuddin,bahwa target PDIP Tanggamus dalam Pileg 2024 cukup realistis yakni meraup 15 kursi di DPRD Tanggamus, sebab pada tahun 2019 lalu, PDIP yang saat itu menjadi partai pemenang di Pileg 2019 berhasil meraih 12 kursi di DPRD Tanggamus.

 

"Kita tidak muluk-muluk, kalau tahun 2019 bisa dapat 12 kursi ya, tahun 2024 kita berharap 15 kursi masih wajar, ya nggak juga disapu bersih, kita juga berbagi lah dengan kawan kawan parpol lain,"kata dia.

 

Sumber: