Kakon Sinarbangun: Bupati Dan Anggota DPRD Perbaiki Jalan Kami

Kakon Sinarbangun: Bupati Dan Anggota DPRD Perbaiki Jalan Kami

Minta Perbaikan: Akses jalan di Pekon Sinarbangun, Kecamatan Bandarnegeri Semuong perlu perbaikan. Akses yang dibangun tahun 2020 lalu saat ini kondisinya rusak parah. --

BANDARNEGERISEMUONG--Jalan lintas pekon Sinar Bangun, Kecamatan Bandarnegeri Semuong memperihatinkan. masyarakat setempat meminta kepada Pemkab Tanggamus serta anggota DPRD memperbaiki kondisi akses tersebut.

 

Kepala Pekon Sinar Bangun, Alimudin mengatakan, ia berharap kepada pemerintah daerah, DPRD Kabupaten Tanggamus, bahkan Pemerintah provinsi Lampung segera memperbaiki kondisi jalan yang saat ini cukup kritis dan tidak layak untuk dilintasi.

 

"Kami meminta tolong kepada pemangku jabatan apakah itu, Bupati, anggota DPRD Tanggamus, bahkan gubernur Lampung memperbaiki akses jalan di pekon kami ini,"kata Alimudin, Kamis (29/6).

 

Kakon menambahkan, akses jalan lintas pekon Sinar Bangun tersebut dibangun pada tahun 2020 silam. Bahkan menurutnya kerusakan tersebut telah diketahui oleh Bupati maupun dewan pada saat jalan tersebut longsor beberapa waktu lalu, harapannya setelah ditinjau ditindaklanjuti sehingga masyarakat yang melintas tidak terganggu.

 

"Harapannya setelah ditinjau, ditindaklanjuti dong. Jangan hanya foto foto saja, karena itu bukan ajang selpi semata, melainkan dipikirkan bagaimana agar akses ini dibangun,"ujarnya. 

 

Ia menjelaskan, kerusakan jalan tersebut cukup kritis. Dimana setengah bahu jalan telah terkikis, sehingga sulit dilalui. Kendaraan yang melintas juga kerap terperosok. Akses tersebut menurutnya dilalui oleh warga untuk mengeluarkan hasil bumi, dan sangat prioritas untuk dilakukan perbaikan.

 

"Khawatirnya, jika dibiarkan berlarut larut akses ini akan putus total, dan masyarakat menjadi terisolir, saat ini saja sulit dilalui, terlebih jika musim penghujan, jalan menjadi licin untuk melintas harus hati-hati ,"tandasnya. (iqb)

Sumber: