Khasiat Daun Cocor Bebek, Salah Satunya Bisa Atasi Jerawat

Khasiat Daun Cocor Bebek, Salah Satunya Bisa Atasi Jerawat

Tanaman Cocor Bebek. Foto Rio Aldipo--

RADARTANGGAMUS.DISWAY.ID--Taukah kalian dengan tanaman Cocor Bebek. Ternyata selain menjadi tanaman hias, Cocor Bebek banyak manfaat dan khasiat lho bagi kesehatan.

Tumbuhan ini memiliki nama ilmiah Kalanchoe pinnata atau Bryophyllum pinnatum, sangat mudah tumbuh di parit, kebun, bahkan bisa tumbuh di tanah berbatu.  

Untuk fisiknya, memiliki daun tebal berdaging dan mengandung banyak air, sedangkan pada bagian batangnya lunak dan memiliki ruas.

BACA JUGA:5 Manfaat Daun Jambu Biji Salah Satunya Dapat Mengobati Diare

Cocor bebek punya bunga majemuk berwarna merah muda. Tumbuhan cocor bebek berkembang biak dengan tunas daun yang artinya akan menumbuhkan tunasnya pada bagian tepi daun. 

Daun cocor bebek diklaim memiliki manfaat bagi kesehatan.Daun cocor bebek memiliki kandungan senyawa kimia seperti alkaloid, flavonoid,steroid,lipid, komponen alifatik dan ternyata cocor bebek juga mengandung vitamin C, asam lemon, asam apel, glucoside, tannin, dan bryophyllin A (senyawa yang bersifat antitumor).

Beragam kandungan tersebut membuat cocor bebek memiliki banyak manfaat bagi kesehatan selain itu juga ada bebeberapa senyawa lain yang merupakan senyawa yang dapat digunakan untuk bahan pembuatan obat.

BACA JUGA:Manfaat Daun Ketapang untuk Kesehatan Yang Jarang Diketahui

Selain itu tanaman cocor bebek  juga sudah banyak dikenal masyarakat yang dapat menyembuhkan berbagai penyakit diantaranya.

1.Meredakan Demam

Daun Cocor bebek dipercaya bisa meredakan demam, caranya, haluskan empat helai daun cocor bebek, lalu tempelkan pada dahi sebagai kompres. Anda juga bisa membalurkan air hasil tumbukan daun cocor bebek ke seluruh tubuh sebagai kompres badan.

2. Pengobatan Bila Digigit Nyamuk

Manfaat daun Cocor bebek yang unik adalah dapat digunakan untuk membantu mengobati gatal dan ruam akibat gigitan nyamuk. Tipsnya, 10 lembar daun Cocor bebek ditumbuk sampai keluar airnya, peras dan saring daunnya lalu balurkan airnya ke tangan dan kaki yang digigit nyamuk. 

Caranya, tumbuk halus 10 helai daun cocor bebek hingga airnya keluar, peras dan saring daunnya, lalu oleskan air tersebut pada bagian tangan dan kaki yang digigit nyamuk.

Sumber: