Praktek Bidan Mandiri Diminta Berikan Pelayanan Prima

Praktek Bidan Mandiri Diminta Berikan Pelayanan Prima

RIFKI FAHRURROZI - Tim Kesehatan UPT Puskesmas Tanjungbintang melaksanakan kegiatan Penyeliaan Fasilitatif Tempat Praktek Mandiri Bidan (TPMB) di wilayah kerjanya, Selasa (8/8).--

TANJUNGBINTANG, RADARTANGGAMUS.CO.ID - Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Rawat Inap Tanjungbintang melaksanakan kegiatan Penyeliaan Fasilitatif Tempat Praktek Mandiri Bidan (TPMB) di wilayah kerjanya.

Penyeliaan Fasilitatif itu bertujuan guna meningkatkan perbaikan, kinerja,

serta mutu terkait pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) di tempat pelayanan praktek bidan mandiri.

Kepala UPT Puskesmas Rawat Inap Tanjungbintang, Anita Kurnia, S.ST mengungkapkan, kegiatan ini juga berintegrasi dengan program Kesehatan Lingkungan dan SAPRAS (Sarana Prasarana).

"Kegiatan ini tentunya untuk mendorong peningkatan perbaikan kinerja dan mutu pelayanan KIA di fasilitas pelayanan praktek bidan yang ada di wilayah kerja Puskemas Tanjungbintang," Ucapnya kepada Radar Lamsel via WhatsApp, Selasa (8/8).

BACA JUGA:Masyarakat Rajabasa Libatkan dong di Festival Krakatau!

Melalui kegiatan Penyeliaan Fasilitatif TPMB ini, dia berharap dapat memberikan motivasi kepada bidan-bidan praktek guna mengisi kelengkapan administrasi program-program KIA.

"Saya harap ini bisa memberikan motivasi kepada bidan-bidan praktek yang ada di wilayah kerja Puskesmas Tanjungbintang. Saya tekankan kepada bidan-bidan praktek untuk dapat memberikan pelayanan yang prima sesuai SOP," Tegasnya.

Dalam kegiatan Penyeliaan Fasilitatif TPMB ini, UPT Puskesmas Tanjungbintang mendatangi beberapa tempat praktek, diantaranya; praktek mandiri Bidan Rahayu, Bidan Tyas Septiana P, Bidan Refri Yanti Dewi, Bidan Rina Zulida dan Bidan Jilly Punnica.(*) 

Sumber: