La Oma Coffe and Eatery Padukan Menu Indonesia dan Eropa, Ada Pizza, Hingga Soto Betawi
La Oma Coffe & Eatery tawarkan menu pizza hingga soto betawi, tempat nongkrong kekinian di Tanggamus, la Oma berlokasi di Pekon Gisting Atas Blok 13. foto Hanibal Batman --
RADARTANGGAMUS.CO.ID--Beragam cafe dan resto terus tumbuh dan menjamur di Kabupaten Tanggamus Lampung, hal itu lantaran karena cafe maupun resto menjadi salah tempat favorit untuk mengisi waktu luang bercengkerama dengan keluarga maupun rekan kerja dan sahabat.
Salah satu cafe kekinian yang saat ini hadir di Kabupaten Tanggamus Lampung yakni La Oma Coffe and Eatery.
Caffe tersebut beralamatkan di Jalan Raya Pekon Gisting Atas Blok 13, Kecamatan Gisting.
Yohan selaku Owner La Oma Coffe and Eatery mengatakan bahwa caffe yang dikelolanya tersebut baru dibuka 4 bulan lalu.
Membedakan dengan Caffe pada umunya, menu di Caffe La Oma and Eatery memiliki menu spesial yang umumnya jarang ditemui yakni Pizza.
"Dan Syukur yang datang kesini semuanya suka dengan menu pizza dan cocok, selain pizza menu spesialnya ada steak, soto Betawi, Nasi Campur Bali.
Nasi Betutu, Crispy Chicken Steak, Crispy Beef Steak, Grilled Beef Steak dan lainnya.
"Untuk menu ini ada setiap Weekend yakni Hari Jumat, Sabtu dan Minggu,"Kata Yohan, Minggu 3 September 2023.
Sementara untuk hari hari biasa menurutnya, menu seperti Nasi Goreng, Nasi Goreng Teri Medan, Nasi Chicken Katsu.
Menu makanan lainnya yang juga terdapat di La Oma And Eatery lanjutnya ialah Spaghetti Panggang, Pancake, Pancake +ice cream,
Lalu Brownies, Ice Cream (2Scops), serta beragam sajian minuman segar, yang terdiri dari Moctail, Squash, serta berbagai varian Coffe dan Non Coffe.
"Konsepnya Coffe and Eatery untuk siapa saja, tidak hanya anak muda saja, baik keluarga, dan yang lainnya juga bisa datang ke La Oma, yang bekerja baik barista, musik merupakan kawan semua, dan orang orangnya dari sini semua,"ujarnya.
La Oma and Eatery juga tersedia live music, pengunjung dapat menyumbangkan lagu lagu kesayangannya, pertunjukan khusus live music yaitu di Sabtu malam.
"Untuk bukanya sendiri hari kerja dari pukul 11.00 sampai 22.00 wib, dan weekend dari Pukul 11.00 sampai dengan 23.00, untuk harga makanan minuman saya mengikuti pasaran disini saja, artinya masih terjangkau dan ramah dikantong,"terangnya.
Sumber: