Ikatan Notaris Indonesia Menggelar RP3YD di Provinsi Lampung

Minggu 11-08-2024,14:35 WIB
Reporter : Agung
Editor : Rio Aldipo

BANDARLAMPUNG,RADARTANGGAMUS.CO.ID-- Ikatan Notaris Indonesia menggelar Rapat Pleno Pengurus Pusat Yang Diperluas (RP3YD) serta pembekalan dan penyegaran pengetahuan,kegiatan tersebut berlangsung di Ballrom Hotel Novotel Bandar Lampung,8-9 Agustus 2024.

 

Kegiatan tersebut mengangkat tema Disrupsi Digital Era Industry 4.0 dan Society 5.0 dalam konsep cyber notary.

 

Kegiatan itu diikuti sebanyak 440 lebih peserta yang  tergabung dalam pengurus wilayah (Pengwil) dan Dewan Kehormatan Wilayah Seluruh Indonesia.

 

Pada kegiatan itu,dihadiri langsung Ketua Umum PP Ikantan Notaris Indonesia (INI) Irfan Ardiansyah.

 

BACA JUGA:KPU Tanggamus Tetapkan DPS Pilkada 2024 sebanyak 453.950 Pemilih

 

BACA JUGA:Melinda Suraida dan Antoni Imam Terima Rekomendasi Partai Demokrat

 

Irfan Ardiansyah dalam sambutannya mengapresiasi Pengurus Wilayah Provinsi Lampung atas terselenggaranya kegiatan RP3YD serta pembekalan dan penyegaran pengetahuan, Kongres Ikatan Notaris Indonesia,di Lampung.

 

Irfan juga meminta maaf kepada seluruh peserta jika ada kekurangan dari Pengurus Pusat (PP) INI terhadap pelaksanaan kegiatan.

 

Sementara,Ketua Pelaksana, Zul April mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan kompetensi dan profesionalisme para Notaris Indonesia.

 

Zul berharap kegiatan ini dapat meningkatkan pengetahuan dan keterampilan notaris,serta memperkuat jaringan profesional diantara mereka.

Kategori :