KOTAAGUNG--Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II Kotaagung menggelar Media Gathering Kolaborasi Dukung Resolusi Pemasyarakatan Tahun 2020, Kamis (27/2). Kegiatan tersebut dipusatkan di ruang Kepala Regu Pengamanan.
Dalam Media Gathering yang mengundang para wartawan Kabupaten Tanggamus tersebut, juga dilakukan Teleconference dengan Dirjend Pemasyarakatan Sri Puguh Budi Utami. Turut hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Lapas Kelas II B Kotaagung Beni Nurrahman beserta jajaran dan Kepala Rutan Kelas II B bila Sobirin. Dalam kesempatan tersebut jajaran lapas dan rutan mendengarkan arahan dari Dirjend Pemasyarakatan Kemenkumham dan sejumlah narasumber.
Kepala Lapas Kelas II B Kotaagung, Beni Nurrahman megatakan bahwa Media Gathering dilakukan serentak oleh seluruh UPT Lapas, Rutan dan Rubasan di seluruh Indonesia. Media Gathering, lanjut Beni sangat penting mengingat media memiliki peran dalam memberikan informasi kepada masyarakat khususnya mengenai kegiatan dan program Lapas dan Rutan.
\"Sekarang ada program nasional dari Dirjend Pas diantaranya mendorong seluruh UPT atau Pemasyarakatan di seluruh Indonesia sebanyak 681 untuk maju sebagai zona integritas (ZI) Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM),\" ujar Beni.
Over Kapasitas Jadi Tantangan Lapas Kotaagung Menuju ZI WBK dan WBBM
Kamis 27-02-2020,16:43 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :