BANDARNEGERISEMUONG - Hasil pemerikasaan medis terhadap mayat yang ditemukan di tepi sungai Way Semaka, Pekon Sinarbangun, Kecamatan Bandar Negeri Semuong, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan akibat benda tajam ataupun benda tumpul. \"Tidak ada ditemukan luka gores atau luka robek pada tubuh korban,\" ungkap Kapolsek Wonosobo Iptu Juniko mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Satya Widhi Widharyadi. Ia menjelaskan, berdasarkan hasil pemeriksaan medis yang dilakukan pihak RSUD Batin Mangunang Kotaagung, Sabtu (19/3) sekitar Pukul 18.45 Wib. Korban menggunakan baju kaos lengan pendek dan celana jeans panjang warna hitam. Posisi korban terlentang dengan tangan dan kaki terbuka lebar serta wajah yang tidak tampak jelas karena dipenuhi belatung. Pada bagian dada depan korban sudah menghitam atau lebam mayat. Lalu di dalam anus terdapat organ yang menonjol dan kemaluan membengkak. \"Kesimpulannya tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan akibat benda tajam ataupun benda tumpul (tidak ada ditemukan luka gores atau luka robek pada tubuh korban),\" terangnya. Diberitakan sebelumnya, warga Pekon Sinarbangun, Kecamatan Bandar Negeri Semuong (BNS) Kabupaten Tanggamus, digegerkan dengan penemuan mayat di Sungai Semaka, pekon setempat, Sabtu (19/3). Kapolsek Wonosobo Iptu Juniko mengatakan, sosok mayat laki-laki itu pertama kali diketahui Jaswanto, warga Pekon Gunungdoh yang bekerja di kebun untuk menyemprot tanaman pada Sabtu (19/3) sekitar Pukul 14.30 Wib. \"Saksi menemukan mayat berikut sepeda motornya. Kemudian saksi laporan ke Alimudin, Kepala Pekon Sinar Bangun,\" kata Juniko mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Satya Widhy Widharyadi. Kemudian dari pihak pekon segera menghubungi aparat kepolisian. Lantas personel Polsek Wonosobo, anggota Koramil Wonosobo, dan tenaga kesehatan Puskesmas Sanggi mendatangi lokasi. Sosok mayat itu diketahui bernama Aliwansyah, laki-laki berusia 47 tahun, warga Pekon Gunungdoh, Kecamatan BNS. Menurut Juniko, saat ditemukan, posisi mayat tergeletak di rerumputan yang ada di tepi sungai. Mayat tersebut menggunakan kaos warna hitam dan celana panjang hitam, berdekatan dengan sepeda motor jenis bebek. Adapun lokasi ditemukanya mayattersebut berada di sebelah jalan menuju ke kebun. Selanjutnya polisi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengamankan lokasi dengan garis polisi. Kemudian menghimpun keterangan berbagai saksi. Setelah itu tim gabungan bersama warga mengevakuasi mayat tersebut ke RSUD Batin Mangunang, Kotaagung untuk penanganan lebih lanjut. \"Hasil informasi yang didapat dipastikan bahwa jasad tersebut adalah Aliwansyah, warga Pekon Gunungdoh, Kecamatan Bandar Negeri Semuong,\" ungkap Juniko. Ia menjelaskan, korban diperkirakan pergi dari rumah pada Selasa (15/3) lalu untuk ke kebun mengambil panenan buah pepaya. Lokasinya di persawahan Pekon Sinar Bangun Kecamatan Bandar Negeri Semuong. \"Dugaan sementara berdasarkan keterangan warga, korban mengalami kecelakaan lepas kontrol dalam berkendara. Tapi keterangan masih dalam penyelidikan lebih dalam,\" terang kapolsek. Sementara itu, Kepala Pekon Gunungdoh Muzzakir saat dikonfirmasi membenarkan bahwa mayat laki-laki yang ditemukan di pinggir Sungai Semaka, Pekon Sinar Bangun adalah warganya. (uji)
Hasil Pemeriksaan Medis : Tak Ditemukan Tanda Kekerasan pada Jasad Aliwansyah
Selasa 22-03-2022,09:14 WIB
Editor : admin2
Kategori :