BANDARLAMPUNG--Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani menerima Anugerah Award Kartu Petani Berjaya (KPB) terbaik tahun 2022. Piagam penghargaan diberikan oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, di Ballroom Hotel Swissbell, Rabu (7/12). Penghargaan diberikan oleh gubernur lantaran Pemkab Tanggamus memiliki peranan penting dalam percepatan implementasi Kartu Petani Berjaya (KPB) di Provinsi Lampung. Selain memberikan penghargaan disela itu juga di-launching layanan baru pada aplikasi e-KPB. Adapun peraih kategori award pada Anugerah KPB Award 2022 Yaitu Kabupaten Tanggamus (pengelolaan implementasi E-KPB terbaik) Pertama Kabupaten Pringsewu (implementasi program KPB T terbaik) dan Kabupaten Tulang Bawang Barat (sarana implementasi program KPB terbaik). Anugerah KPB Award juga diberikan kepada sejumlah kategori lainnya, yaitu Penghargaan dan Apresiasi terhadap Industri Jasa Keuangan; Kategori Pemenang Lomba Implementasi Program KPB; Kategori Dinas Pertanian Kabupaten/Kota; Penghargaan Kegiatan Asuransi Usaha Ternak Sapi/Kerbau. Lalu, Kategori Balai Penyuluhan Pertanian; Kategori Penyuluh Pertanian; Kategori Penyuluh Pertanian, Penialain Bidang Perkebunan; Kategori Kios; Kategori Kelompok Tani Pertanian; Kategori Kelompok Tani Perkebunan; Kategori Video Pendek (Video Profil); Kategori Video Pendek (Video Vlog); dan Kategori Video Pendek (Video Teaser). Gubernur Arinal menyampaikan, penganugerahan KPB Award 2022 ini sebagai bentuk motivasi dan penghargaan kepada seluruh stakeholder yang terlibat dalam percepatan implementasi program KPB di Provinsi Lampung. Ia menyampaikan selamat serta apresiasi kepada para peraih penghargaan dan pemenang lomba, atas dedikasi, partisipasi, serta peran aktif dalam mendukung Pemerintah Provinsi Lampung mengimplementasikan Program Kartu Petani Berjaya. \"Saya berharap, hal ini akan memacu semangat untuk lebih mengoptimalkan lagi pelaksanaan dan pengembangan Program KPB, sehingga manfaatnya dapat dirasakan semakin luas oleh seluruh masyarakat baik petani, pekebun, peternak, petani hutan, nelayan, dan pelaku-pelaku di Provinsi Lampung,”kata Arinal Arinal menerangkan, bahwa program KPB lahir dari keinginan serta niatnya untuk mensejahterakan petani yang ada di Provinsi berjuluk Sang Bumi Ruwa Jurai ini. Sehingga dalam pelaksanaannya dilapangan kesulitan kesulitan yang selama ini dihadapi oleh para petani seperti sulit mendapatkan modal usaha, pupuk, benih, dan lain-lain, diharapkan tidak lagi terjadi. \"Bahkan melalui Program KPB, petani juga bisa mendapatkan pembinaan manajemen usaha dan teknologi; pemasaran hasil usaha pertanian; layanan asuransi usaha dan jaminan ketenagakerjaan; serta beasiswa pendidikan bagi anak petani,\"terangnya. Ia menambahkan, melihat pentingnya Program KPB sebagai strategi penyelesaian permasalahan secara terstruktur, sistematis, dan terintegrasi dengan memanfaatkan sistem teknologi informasi, ia meyakini KPB mampu mengangkat harkat dan martabat rakyat petani melalui peningkatan pendapatan dan kesejahteraannya. \"Program KPB telah mendapat beberapa penghargaan dari Pemerintah Pusat, yakni di tahun 2021 dan 2022 mendapatkan penghargaan dari Menteri Pertanian RI atas prestasi sebagai Pemerintah Daerah Provinsi Pendukung Pelaksanaan Program Asuransi Pertanian,\"jelasnya. Sementara itu, Bupati Tanggamus Hj Dewi Handajani, menyampaikan terimakasih kepada Gubernur Lampung atas penghargaan yang telah diberikan, terlebih menurut bupati kehadiran program KPB memberikan manfaat bagi masyarakat Tanggamus khususnya petani. \"Kabupaten Tanggamus mendapatkan Apresiasi, implementasi terbaik se Provinsi Lampung dan mudah mudahan akan menjadi semangat kami. Program KPB juga dapat menjawab tentang pertanian terlebih mayoritas masyarakat kita merupakan petani sehingga upaya upaya tentang itu harus didukung,\"kata Bunda Dewi sapaan akrab bupati. Bupati juga mengatakan, bahwa upaya peningkatan serta dukungan kepada para petani terus akan dimaksimalkan utamanya yang berkaitan dengan hal hal penting dalam pertanian, seperti ketersediaan pupuk, bibit, prasarana pertanian serta lainnya. \"Melihat pentingnya peranan para petani tentu berbagai upaya itu akan kita lakukan kedepan, disisi lain berbagai bantuan kepada para petani baik dari pusat, provinsi maupun kabupaten terus kita gulirkan, jangan sampai para petani kita mengalami kendala serta persoalan,\"pungkas Bunda Dewi. Turut mendampingi bupati pada kegiatan tersebut Asisten Bidang Administrasi Jonsen Vanissa, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Tanaman Pangan dan Hortikultura Catur Agus Dewanto, Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Dhani Reza Efriansyah.(iqb)
Bupati Tanggamus Terima Award KPB Dari Gubernur
Kamis 08-12-2022,13:46 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :