Bisa Ular Weling Lebih Berbahaya dari Kobra, Satpam di Tangerang Pernah jadi Korbanya

Sabtu 08-07-2023,09:12 WIB
Reporter : Uji Mashudi

 

Kemudian ikat bagian yang tergigit ular dan posisikan lebih rendah agar bisa ular tidak cepat menjalar kebagian lainya. Setelah itu, segera minta pertolongan medis. 

 

Diketahui, ular weling berasal dari Asia Tenggara. Ular ini banyak tersebar di Indonesia, Singapura, Laos, Semenanjung Malaysia, Vietnam dan Thailand.

 

Ular weling merupakan salah satu ular berbisa tinggi di dunia. Habitat ular ini di dataran rendah dan sering hidup di dekat sumber air. 

 

Ular weling lebih aktif di malam hari. Makananan ular ini adalah tikus, kadal, katak dan lainya.

 

Ular ini sebenarnya tidak mudah menggigit, hanya saja jika benar-benar terancam. Bisa ular weling bahkan diklaim lebih kuat dari pada ular kobra. 

 

Pada 2019 lalu, seorang satpam di Tangerang tewas setelah digigit ular weling. Satpam itu bernama Iskandar.

 

Saat itu, Iskandar sempat diminta untuk mengamankan ular didekat rumah warga.

 

Dengan tangan kosong, ular itu berhasil ditangkap oleh Iskandar. Namun tiba-tiba ular itu menggigit salah satu ruas jarinya.

Kategori :