Pantai Krui, Surga Yang Tersembunyi

Minggu 16-07-2023,07:00 WIB
Reporter : Zepta Heryadi
Editor : Admin

"Para penduduk lokal mampu menghargai tamu, plus kaya akan budaya. 

 

Para wisatawan bisa menikmati beragam kegiatan seni dan kerajinan membuat sarung khas Lampung bernama kain tapis," katanya.

 

Menurutnya, hampir semua hotel di Krui penuh, UMKM bangkit, kuliner, penjualan suvenir, jasa penyewaan sepeda motor, sewa selancar, tempat menginap dan lain lain juga menggeliat.

 

Karena itu, pihaknya akan terus mendorong kegiatan sektor pariwisata baik bertaraf lokal, nasional, maupun internasional

 

Agus Istiqlal juga mengatakan, banyak destinasi wisata yang berlokasi di Pesisir Barat, mulai dari Pantai Tanjung Setia, Pantai Labuhan Jukung, Pulau Pisang, dan Gua Matu. 

 

Hingga sejumlah destinasi wisata alam lainnya seperti perkebunan damar.

 

"Banyak lokasi wisata yang bisa dikunjungi wisatawan saat berada di Pesisir Barat, 

 

tidak hanya wisata pantainya, tapi banyak wisata alam dan budaya di Kabupaten Pesisir Barat, " jelasnya. (*)

Kategori :