Musdes Masyarakat Usulkan Sumur Bor Hingga Lampu Penerang Jalan

Selasa 08-08-2023,16:18 WIB
Reporter : Hanibal Batman
Editor : Admin

RADARTANGGAMUS.CO.ID--Berbagai usulan prioritas disampaikan oleh masyarakat lima dusun, di Pekon Way Harong, Kecamatan Airnaningan, Kabupaten Tanggamus, Lampung.

Dalam kegiatan musyawarah desa (Musdes) yang berlangsung di pekon setempat, Selasa 8 Agustus 2023.

Ketua BHP Pekon Way Harong Robi Hidayat mengatakan usulan prioritas di tahun 2024 yang disampaikan oleh masyarakat tersebut.

Seperti Sumur bor, lampu penerang jalan, serta lainnya. 

Termasuk didalamnya pendidikan kesehatan.

Serta kegamaan dan kegiatan masyarakat lainnya.

"Yang prioritas adalah, sumur bor dan lampu penerangan jalan tenaga surya, dan itu yang sangat diharapkan sekali oleh masyarakat,"kata Robi Hidayat, Selasa 8 Agustus 2023.

Ia menambahkan usulan usulan tersebut disampaikan oleh lima dusun di pekon setempat.

Yang mana usulan dalam Musdes tersebut nantinya akan dibahas melalui Musrenbang Kecamatan.

"Jikapun terkendala anggaran paling tidak harapan dari masyarakat salah satu dari usulan tersebut bisa terealisasi, karena kita lihat juga angaran di pekon untuk kegiatan yang lainnya,"ujarnya.  

Robi berharap usulan prioritas tersebut nantinya dapat diakomodir dan terealisasi sehingga masyarakat akan dapat merasakan manfaatnya.

"Tentu harapan kita utamanya prioritas tadi bisa terealisasi,"

Sementara itu, Kepala Pekon Saibun Iskandar mengatakan, bahwa usulan prioritas yang disampaikan oleh masyarakat tersebut akan menjadi acuan dari pekon untuk dibahas ditingkat kecamatan.

"Prioritas saat ini adalah sumur bor. Dan di tahun 2024 nanti, Insyallah akan kita bangun sumur bor, apakah nanti disetiap dusun karena kita masih melihat jumlah anggaran yang ada,"kata Saibun Iskandar 

Camat Airnaningan Royensyah melalui Sekretaris Camat  Agus Setiawan mengatakan.

Kategori :