Puncak Peringatan HDKD Ke 78 di Lapas Kota Agung Berlangsung Meriah

Senin 21-08-2023,21:02 WIB
Reporter : Rio Aldipo
Editor : Rio Aldipo

 

"Kementerian Hukum dan HAM Semakin Berkualitas untuk Indonesia Maju' yang menjadi tema pada peringatan HDKD ke-78 memiliki makna sebagai upaya merefleksikan semangat kita, segenap Insan Pengayoman di seluruh Indonesia dalam memberikan pengabdian terbaik dari waktu ke waktu, yang diharapkan juga semakin berkualitas,"tuturnya.

Peringatan HDKD ke-78 ini juga dihiasi berbagai prestasi yang diraih Kemenkumham RI selama 2023 diantaranya, yaitu kembali meraih serta mempertahankan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI atas laporan keuangan Tahun Anggaran 2022, meraih kinerja terbaik dalam pengelolaan anggaran menduduk peringkat ke-2 dari total 84 Kementerian/Lembaga serta menerima penghargaan sebagai badan publik yang informatif.

Usai pelaksanaan upacara, acara dilanjutkan dengan pemotongan nasi tumpeng dan pembagian hadiah kepada para pemenang berbagai lomba dalam Pekan Olahraga dan Seni Narapidana (Porsenap) bagi WBP dalam rangka HDKD ke-78 oleh Kasi Binadik dan Giatja, Aryo Pratama. 

 

Sebagai penutup Peringatan HDKD ke-78, digelar acara syukuran yang diikuti secara virtual di Aula Besar Lapas Kotaagung oleh seluruh jajaran pejabat struktural dan staf.(*)

Kategori :