KOTAAGUNG - Yustin Ficardo, istri Calon Gubernur (Cagub) Lampung M. Ridho Ficardo menghadiri acara kampanye tatap muka di Kelurahan Kuripan, Kecamatan Kotaagung, Kabupaten Tanggamus, Senin (16/4). Selain Yustin, hadir pula Anggota DPRD Tanggamus Ahmadiyan dan Tia Fristi Merdeka untuk mendampingi Yustin kampanye. Pada orasi politiknya, Yustin memaparkan beberapa program kerja unggulan dari pasangan calon M. Ridho Ficardo – Bachtiar Basri, salah satunya yakni program peningkatan pembangunan infrastruktur. Pada tahun lalu kata dia, Pemprov Lampung mengalokasikan dana sebesar Rp 110 miliar untuk menunjang pembangunan infrastruktur di Kabupaten Tanggamus. \"Pak Ridho pada tahun lalu sudah merealisasikan pembangunan tiga jembatan di Kabupaten Tanggamus yakni Jembatan Way Umbar, Way Paku dan Way Paku II yang berada di Kecamatan Kelumbayan. Bahkan salah satu pembangunan jembatan tersebut yakni jembatan Way Umbar menjadi jembatan terpanjang di Kabupaten Tanggamus,\" kata Yustin. Menurutnya, Ridho memprioritaskan pembangunan infrastruktur jembatan tersebut untuk membuka daerah keterisoliran dan mempersingkat jarak tempuh warga menuju Kecamatan Cukuh Balak, dari semula harus di tempuh 4 jam kini menjadi 30 menit. \"Pak Ridho prihatin dengan kondisi di daerah sana, karena jika sungainya banjir warga terisolir. Bahkan sebelum adanya jembatan, anak yang hendak kesekolah juga harus berenang mengarungi sungai. Untuk itu pembangunan jembatan diprioritaskan, supaya warga disanaa tidak terisolir lagi,\" ujar Yustin. Selain itu, lanjut dia, Ridho Ficardo juga memprioritaskan pembangunan jalan, misalnya jalan di Kecamatan Ulubelu dan Kelumbayan.\"Sejak dipimpin Pak Ridho, alhamdulillah jalan di Kabupaten Tanggamus sudah mulai mulus, salah satunya seperti jalan di Kelumbayan yang merupakan akses untuk menuju tempat wisata Teluk Kiluan,\" bebernya. Yustin menambahkan, selain memprioritaskan pembangunan infrastruktur, Pemprov Lampung dibawah kepemimpinan Ridho Ficardo juga memprioritaskan pembangunan di sektor pertanian. \"Bukan hanya itu saja, Pak Ridho juga memprioritaskan pembangunan di bidang pendidikan. Salah satunya dengan mewujudkan sekolah gratis,\" bebernya. Meski baru berjalan setahun kata dia, namun program sekolah gratis tersebut sudah berhasil di terapkan di 6 kabupaten/kota yang ada di Provinsi Lampung. Kedepan kata dia, Ridho Ficardo akan kembali menggratiskan sekolah di 9 kabupaten/kota lainnya di Provinsi Lampung. \"Program ini baru berjalan selama setahun dan baru diperuntukan bagi sekolah menengah atas (SMA) saja. Insyaallah Pak Ridho pada tahun depan akan kembali menggratiskan sekolah di 9 kabupaten/kota, termasuk Kabupaten Tanggamus,\" kata Yustin. Pantauan Radar Tanggamus, ada yang menarik dari orasi politik yang dilakukan oleh istri calon gubernur petahana tersebut. Ia menyinggung ihwal gaji Ridho selama menjabat Gubernur Lampung. Yustin mengaku, gaji tersebut tidak pernah diberikan kepadanya, melainkan dikembalikan kepada masyarakat dalam bentuk jembatan yang dibangun di beberapa daerah. \"Pak Ridho mendapatkan gaji bukan diberikan ke Istrinya, tapi dikembalikan ke masyarakat dalam bentuk jembatan, \"ujarnya. Diakhir orasinya, Yustin mengajak seluruh ibu-ibu yang hadir untuk memilih pasangan calon nomor urut satu pada pemilihan gubernur Lampung bulan Juni mendatang.\"Apapun warna jilbabnya, pilihan tetap nomor satu,\" tutupnya.(uji)
Kampanye di Kotaagung, Yustin Beberkan Program Ridho-Bachtiar
Selasa 17-04-2018,06:17 WIB
Editor : Redaksi
Kategori :