Erman Suheri: Sidomulyo Fair Ajang Promosi UMKM
--
SIDOMULYO, RADARTANGGAMUS.CO.ID – Pemerintah Kecamatan Sidomulyo kembali menggelar Sidomulyo Fair. Pameran produk UMKM ini dibuka oleh Bupati Lampung Selatan, Nanang Ermanto pada Sabut (23/9) pekan kemarin.
Pembukaan Sidomulyo Fair ini berlangsung meriah dengan menyuguhkan parade budaya, tarian masal Lampung Selatan, dan joget komando.
Camat Sidomulyo Erman Suheri mengtakan, Sidomulyo Fair ini akan berlasung selama tiga hari. Ajang tahunan ini untuk mengenalkan produk UMKM kepada masyarakat luas.
“Sidomulyo Fair atau Gebyar UMKM ini menjadi sebuah ajang tahunan untuk menunjukan produk-produk UMKM yang ada di wilayah Pemerintahan Kecamatan Sidomulyo,” kata Erman.
BACA JUGA:Perda Perubahan APBD Pringsewu 2023 Disetujui
Erman mengungkapkan, pembukaan Gebyar UMKM juga menyuguhkan festival seni budaya. Sidmolyo Fair ini digelar mengenalkan potensi-potensi desa guna meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat.
“Dalam ajang ini 16 desa memamerkan potensi desa, mulai dari produk UMKM dan hingga seni budayanya guna meningkatkan ekonomi masyarakat yang ada di desa,” sambungnya.
Diberitakan sebelumnya, Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto sangat mengapresiasi terlaksananya kegiatan Sidomulyo Fair 2023 dengan menyuguhkan keanekaragaman adat dan budaya serta hasil kerajinan dan olahan kuliner dari setiap desa di Kecamatan Sidomulyo.
“Bentuk kebersamaan dan gotong royong itulah yang akan meningkatkan kekuatan kita untuk membangun suatu desa. Persatuan dan Kesatuan adalah modal terbentuknya Negara Kesatuan Republik Indonesia,” Ucap Nanang.
Orang nomorsatu di Bumi Khagom Mufakat inimenyampaikan, kegiatan Sidomulyo Fair juga diharapkan menjadi ajang promosi produk unggulan dari seluruh pelaku UMKM dan IKM di Kecamatan Sidomulyo.
Nanang juga berharap agar UMKM yang ada di desa dapat terus bergerak agar terjadi perputaran ekonomi sehingga dapat membantu sejahterakan masyarakat.
“Mudah-murahan setelah dikukuhkannya pengurus, UMKM di Kecamatan Sidomulyo ini terus bergerak. Potensi-potensi yang ada di desa se-Kecamatan Sidomulyo ini terus dikembangkan. Itulah tugas dari pengurus UMKM Kecamatan Sidomulyo ini,” pungkas Nanang. (*)
Sumber: