Wisata Danau Hijau Ulubelu, Surga Tersembunyi Di Kabupaten Tanggamus

Wisata Danau Hijau Ulubelu, Surga Tersembunyi Di Kabupaten Tanggamus

Danau hijau ulu belu, surga tersembunyi di Tanggamus. Foto Zepta Heryadi--

 

RADARTANGGAMUS.CO.ID-- Provinsi Lampung terkenal memiliki banyak danau wisata yang mempesona. 

Mulai dari Danau Ranau, Danau Suoh, Kemunging, Tirta Gangga serta Ulubelu.

Sesuai dengan namanya, Danau Hijau Ulubelu terletak di Kecamatan Ulubelu, Kabupaten Tanggamus

Daerah ini terkenal sebagai daerah penghasil kopi dan memiliki sumber panas bumi.

Danau Ulubelu adalah danau yang terbentuk oleh proses alam. 

Danau itu belakangan ramai dibicarakan di media sosial sebab airnya yang hijau toska.

Berpadu dengan warna merah tanah di sekitar yang hasilkan panorama menawan.

Tidak hanya itu, pemandangan bukit di sekitar danau juga menambah salah satu primadonanya.

Biaya masuknya hanya Rp 10 ribu, anda dapat langsung menikmati keindahan danau hijau dari beberapa pondokan yang dibuat warga sekitar.

Bukan hanya cantik dengan pesona alamnya, namun Danau hijau atau Danau Anugerah ini menyimpan cerita mistis. 

Menurut warga setempat, dahulunya petani kopi pernah melihat sesosok wanita cantik yang berjalan ke tengah danau lalu menghilang.

Kemudian, Danau Ulubelu ini juga mempunyai air yang hangat karena mengandung belerang dipercaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit, terutama penyakit kulit.

Nah bagi anda yang ingin liburan ke Danau Hijau ini sekarang ini pas waktunya. 

Sumber: